Gaes !!! Beredar Pesan Diduga dari Pelaku Pemaku Kucing di Malang

(sumber : instagram)

Share

Malang, Suaragong – Telah beredar di media sosial unggahan pesan WhatsApp tentang penganiayaan kucing yang dipaku di pohon di sebuah perumahan di Malang. Pesan tersebut diduga disampaikan oleh pelaku atau pemaku kucing di grup WhatsApp.

Dalam pesan yang tersebar di media sosial, pelaku mengakui perbuatannya dan menyatakan siap menerima sanksi. Identitas pelaku belum diketahui.

“Maaf dulur sedoyo, itu saya orangnya. Kalau memang saya bersalah, saya siap diadili. Saya siap terima sanksi. Mohon buat yang posting, itu bukan tergorok, itu kucing saya lempar pakai batu bata. Saya sudah menyatakan diri sebagai pelaku, yang posting tolong perlihatkan diri,” bunyi pesan WhatsApp tersebut.

Kapolsek Dau Kompol Edi Hariadi menyatakan bahwa pihaknya telah mengetahui pesan yang beredar di media sosial. Petugas saat ini tengah melakukan penyelidikan intensif terkait temuan kucing yang dipaku di pohon di RT 03, Perum Puncak Permaya Sengkaling, Kecamatan Dau.

“Masih kami lidik terus,” ujarnya kepada detikJatim, Jumat (21/6/2024).

Sebelumnya, petugas kepolisian telah mendatangi lokasi kejadian untuk mengumpulkan barang bukti dan meminta keterangan saksi. Kasi Humas Polres Malang, Ipda Dicka Ermantara, menambahkan bahwa pihaknya tengah menyisir rekaman kamera CCTV di sekitar perumahan tersebut.

Dia menegaskan bahwa pihaknya akan terus berupaya mengungkap kasus penganiayaan hewan ini.

“Jika terbukti melakukan penganiayaan terhadap hewan, pelaku dapat dijerat dengan Pasal 302 KUHP tentang penganiayaan terhadap hewan, dengan ancaman pidana penjara maksimal 9 bulan,” terang Dicka.

Sebelumnya, seorang warga bernama Mira menemukan seekor kucing yang sudah mati dalam keadaan dipaku di sebuah pohon di depan pagar rumahnya.

Kucing tersebut ditemukan pada Selasa (18/6/2024) sekitar pukul 09.00 WIB dengan sejumlah luka sayatan di bagian punggung.

Baca juga : Menelusuri Pelaku Kucing Dipaku Ke Pohon di Malang

Temuan ini telah diunggah di media sosial dan menjadi perbincangan ramai netizen. Hingga kini, pelaku pemaku kucing yang melakukan tindakan keji tersebut masih belum diketahui. (acs)

1 Comment

Gaes !!! Polres Malang Tetapkan Pelaku Pemaku Kucing Sebagai Tersangka - Suara Gong 24/06/2024 - 3:33 pm

[…] Baca juga : Beredar Pesan Diduga dari Pelaku Pemaku Kucing di Malang […]

Post Comment