Driver Ojol Demo: Tuntut THR Uang dan Penghapusan “Aceng”

FT : Ratusan driver ojek online (ojol) menggelar aksi Demo di depan Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker), Senin (17/2/2025)./sc : SS

Share

SUARAGONG.COM – Ratusan driver ojek online (ojol) menggelar aksi Demo di depan Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker), Senin (17/2/2025). Dalam Demo ini, Para Driver Ojol menuntut pembayaran Tunjangan Hari Raya (THR) dalam bentuk uang, bukan bahan pokok. Ketua Serikat Pekerja Angkutan Indonesia (SPAI), Lily Pujiati, menegaskan bahwa para driver ojol berhak mendapatkan THR. Hal ini sebagaimana serupa dengan pekerja lainnya.

“Yang pasti, tuntutan kami adalah THR harus diberikan dalam bentuk uang, bukan bahan pokok,” ujarnya kepada awak media.

Mengenai besaran THR yang layak, Lily menyerahkan keputusan kepada Kemenaker. “Pemerintah punya aturan dan rumusan yang bisa dijadikan acuan,” tambahnya.

Menolak “Aceng” dan “Slot”

Selain THR, para driver juga menuntut penghapusan sistem “Aceng” dan “Slot” yang dianggap merugikan mereka.

  • “Aceng” merujuk pada Program Mitra GoFood Jarak Dekat, yang memberikan tarif sangat murah—hanya Rp5.000—meskipun jarak tempuh cukup jauh.
  • “Slot” dalam GoRide dianggap membatasi jangkauan pengemudi dan mengurangi pendapatan mereka.

“Ini bukan tarif promo, tapi terlalu murah. Mereka menyebutnya ‘Aceng’ karena sebenarnya ini adalah bentuk upah murah,” jelas Lily.

Menurutnya, sistem slot juga membuat wilayah operasional driver menjadi terbatas, sehingga berpengaruh besar pada pemasukan mereka.

Baca Juga : Gaes !!! Para Ojol Beserta Kurir Turun Demo Hari ini

Harapan Driver Ojol ke Kemenaker

Lily menyebut bahwa pihaknya sudah mencoba berdialog dengan aplikator, dan mereka cukup terbuka terhadap aspirasi para pengemudi ojol.

“Pak Menteri sendiri sudah memanggil aplikator. Kami percaya Kemenaker punya jurus jitu untuk menyelesaikan masalah ini,” tegasnya.

Aksi ini menjadi sorotan publik karena semakin banyak driver ojol yang mengeluhkan kondisi kerja mereka. Para driver berharap Kemenaker segera memberikan solusi yang adil bagi mereka. (aye)

Baca Juga Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News