Gaes !!! GoTo Gandeng Tangan Microsoft Indonesia

Share

SUARAGONG.COM GoTo Group, salah satu ekosistem digital terbesar di Indonesia. Mereka baru-bari ini mengumumkan kolaborasi penting dengan Microsoft Indonesia. Dengan tujuan meningkatkan produktivitas tim engineer-nya melalui penggunaan GitHub Copilot. Diketahui hal tersebut merupakan sebuah solusi kecerdasan buatan (AI) yang telah banyak digunakan oleh para developer di seluruh dunia. Langkah ini diambil sebagai bagian dari komitmen GoTo untuk mempercepat inovasi teknologi yang bermanfaat bagi pengguna. Sembari memperkuat tenaga kerja di dalam perusahaan.

GoTo Kolaborasi Dengan Microsoft: Kembangkan GitHub Copilot

GitHub Copilot, yang dilengkapi dengan kapabilitas AI. Dimana berperan penting dalam membantu para engineer dalam proses coding sehari-hari. Mulai dari memberikan saran coding secara real-time. Dapat Mendampingi seluruh proses coding melalui fitur chat di lingkungan pengembangan terintegrasi (integrated development environment/IDE). Hingga menyederhanakan konsep-konsep coding yang kompleks ke dalam bahasa yang lebih mudah dipahami. Solusi ini memungkinkan tim engineer GoTo untuk bekerja lebih efisien, meningkatkan kualitas code, dan berinovasi lebih cepat.

Menurut Hans Patuwo, Chief Operating Officer GoTo, sejak Juni 2024. Dan hampir seribu engineer di perusahaan tersebut telah mulai mengadopsi GitHub Copilot. Dengan target implementasi penuh yang diharapkan rampung pada pertengahan Oktober 2024. “Penggunaan asisten coding berbasis AI ini memungkinkan engineer kami untuk meningkatkan kualitas code dan menyelesaikan lebih banyak hal dalam waktu yang lebih singkat. Para engineer GoTo melaporkan penghematan waktu lebih dari 7 jam per minggu. Memungkinkan mereka untuk fokus pada inovasi dan memberikan nilai lebih kepada pengguna kami.” Ujarnya.

Solusi Dari Permasalahan

Selain itu, dalam bulan pertama adopsi GitHub Copilot, engineer GoTo telah menerima sekitar 30% rekomendasi code yang diberikan oleh solusi AI tersebut. Persentase ini berada di rentang atas tingkat penerimaan global yang umumnya berkisar antara 26-30%. Insight, salah satu mitra Microsoft, juga turut memberikan dukungan penuh dalam proses rollout ini, memastikan GoTo dapat memanfaatkan potensi GitHub Copilot secara optimal.

Naya Hodi, Manajer Merchant Gateway GoTo, menambahkan bahwa GitHub Copilot secara signifikan mengurangi kesalahan sintaks serta memberikan fitur autocomplete yang sangat membantu. “Dengan menggunakan GitHub Copilot, tim kami dapat mengurangi pekerjaan berulang, sehingga memungkinkan fokus lebih besar pada aspek-aspek kompleks dalam pengembangan software,” kata Naya.

Percepat Perkembangan Software

Pihak GitHub dan Microsoft pun menyambut baik kolaborasi ini. Sharryn Napier, Vice President APAC di GitHub, mengungkapkan bahwa pihaknya sangat senang bisa mendukung GoTo dalam penggunaan GitHub Copilot untuk mempercepat pengembangan software mereka. Selain itu, Andrew Boyd, General Manager Digital Natives & Startups Microsoft Asia, menegaskan bahwa kolaborasi ini memperkuat komitmen GoTo untuk mendukung transformasi digital yang inklusif di Indonesia, sejalan dengan inisiatif Berdayakan Indonesia dari Microsoft.

Integrasi teknologi AI ini tidak hanya mempercepat laju inovasi di GoTo, tetapi juga memperlihatkan bagaimana teknologi dapat dimanfaatkan untuk memberdayakan tenaga kerja, menciptakan teknologi yang berdampak positif bagi seluruh pengguna di era ekonomi digital yang semakin berkembang. (Aye/Sg).