SUARAGONG.COM – Penginapan atau hotel menjadi salah satu hal yang harus diperhatikan ketika hendak menonton konser. Apalagi ketika datang dari kota yang jauh dari tempat konser. Hal inilah yang menjadi salah satu faktor hotel-hotel di sekitar Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta Pusat melonjak drastis pemesanannya.Akibat dari adanya konser Coldplay di Jakarta pada 15 November 2023 mendatang, hotel sekitar GBK penuh.
Angkanya pun mencapai 98 persen. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno yang dilansir dari Kompas.com.
“Seputaran GBK sudah mencapai 98 persen di sekitaran tanggal 15 November tersebut,” ujar Sandiaga dalam sesi Weekly Press Briefing Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Jakarta, pada Senin (15/5/2023).
Ia juga mengatakan bahwa hotel di kawasan Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Utara masih available 40 hingga 50 persen reservasinya. Untuk tamu yang menginap, Sandiaga menginstruksikan kepada pengusaha hotel di Jakarta agar tetap memberikan pelayanan yang maksimal selama periode konser Coldplay.
Baca juga : Tiket Konser Coldplay di Jakarta Segera Dijual, Catat Tanggalnya
“Jangan sampai mereka mendapat kenangan buruk karena pelayanan, yang mungkin pada saat itu terlalu padat, tapi pastikan Sumber Daya Manusia (SDM) nya mendapat pelatihan,” kata Sandiaga dilansir dari Kompas.com (17/5/2023).
Menurut Sandiaga sendiri, tamu-tamu yang menginap yang juga merupakan para penonton konser Coldplay juga merupakan wisatawan yang kritis terhadap pelayanan yang mereka terima. ( yun/man)