SUARAGONG.COM – Sejumlah pelanggan IndiHome di berbagai wilayah Indonesia melaporkan adanya gangguan layanan internet atau down secara serentak pada Kamis (22/1/2026). Kondisi ini tak hanya dirasakan pengguna layanan internet rumah, namun juga berdampak pada sebagian pelanggan Telkomsel yang mengalami penurunan kualitas layanan data.
IndiHome Down Serentak Hari Ini, Telkomsel Pastikan Proses Pemulihan Terus Dikebut
Gangguan tersebut menyebabkan akses ke sejumlah aplikasi digital serta platform Over-The-Top (OTT) menjadi tidak stabil. Sejumlah pengguna mengeluhkan lambatnya koneksi hingga tidak bisa mengakses layanan tertentu, baik untuk kebutuhan kerja, komunikasi, maupun hiburan.
Menanggapi situasi ini, VP Corporate Communications and Social Responsibility Telkomsel, Abdullah Fahmi, membenarkan adanya kendala jaringan yang terjadi secara nasional. Ia menyebutkan, penurunan kualitas layanan data mulai terdeteksi sejak pukul 11.03 WIB.
“Kami menginformasikan bahwa saat ini terjadi penurunan kualitas layanan data untuk sebagian pelanggan secara nasional. Kondisi ini berdampak pada akses ke sejumlah aplikasi digital dan platform OTT,” ujar Fahmi dalam keterangan resminya.
Fahmi menjelaskan, sejak gangguan pertama kali terdeteksi, Telkomsel langsung mengerahkan seluruh tim teknis untuk melakukan penanganan. Fokus utama saat ini adalah melakukan isolasi gangguan serta optimalisasi jaringan agar layanan dapat kembali normal secepat mungkin.
“Seluruh tim teknis telah dikerahkan secara penuh untuk melakukan isolasi gangguan dan percepatan pemulihan layanan. Penanganan ini kami tempatkan sebagai prioritas tertinggi,” tambahnya.
Telkomsel Sampaikan Permohonan Maaf
Telkomsel menyadari bahwa konektivitas digital saat ini telah menjadi kebutuhan vital bagi masyarakat, baik untuk menunjang produktivitas, aktivitas belajar, hingga hiburan. Atas gangguan yang terjadi, manajemen Telkomsel menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pelanggan yang terdampak.
Fahmi menegaskan bahwa perusahaan terus melakukan pemantauan kondisi jaringan secara menyeluruh (end-to-end monitoring) dan berkomitmen memberikan pembaruan informasi secara berkala sesuai perkembangan di lapangan.
“Kami berkomitmen untuk menjaga kualitas layanan dan keandalan jaringan demi memastikan pengalaman terbaik bagi seluruh pelanggan,” ucapnya.
Saluran Pengaduan Pelanggan Dibuka 24 Jam
Bagi pelanggan yang membutuhkan informasi lebih lanjut atau ingin menyampaikan keluhan terkait gangguan ini, Telkomsel menyediakan sejumlah kanal komunikasi resmi yang dapat diakses selama 24 jam, di antaranya:
- Call Center: 188
- Facebook: Telkomsel
- X (Twitter): @telkomsel
- Instagram: @telkomsel
Hingga berita ini diturunkan, proses pemulihan jaringan masih terus berlangsung di sejumlah titik terdampak. Telkomsel memastikan upaya perbaikan dilakukan secara bertahap agar layanan kembali normal dan dapat digunakan secara optimal oleh pelanggan. (Wahyu/aye/sg)