Gaes !!! Ini 4 Fakta Menarik Titan, Bulan, Saturnus dengan Air

Ft: Tata Surya

Share

Malang, Suaragong – Penelitian terbaru dari Badan Antariksa Eropa (ESA) telah mengungkapkan bahwa Titan, bulan Saturnus, memiliki perairan yang terdiri dari campuran metana dan etana. Temuan ini menegaskan bahwa Titan adalah satu-satunya objek di Tata Surya selain bumi yang memiliki cairan di permukaannya. Hal ini memunculkan pertanyaan baru tentang potensi kehidupan di luar Bumi.

Baca juga : Jepang Negara Kelima Mendarat di Bulan!

Titan menjadi satu-satunya bulan di Tata Surya yang menyerupai Bumi karena memiliki beberapa karakteristik yang mirip:

  1. Atmosfer yang Tebal: Titan memiliki atmosfer yang terdiri dari nitrogen dan metana, serta beberapa senyawa kaya lainnya. Keberadaan atmosfer yang padat ini menciptakan awan dan cuaca, menyerupai kondisi Bumi.
  2. Permukaan yang Beragam: Memiliki relief yang bervariasi dengan pegunungan, lembah, dan dataran yang menyerupai Bumi. Bahkan, terdapat danau dan sungai yang terbuat dari hidrokarbon cair, seperti metana dan etana.
  3. Kondisi Suhu yang Mendukung: Meskipun suhu di Titan sangat dingin, sekitar -290 derajat Fahrenheit (-179 derajat Celsius), kondisi suhu ini mendukung keberadaan air dalam bentuk beku.
  4. Kombinasi yang Unik: Kombinasi dari atmosfer yang tebal, permukaan yang beragam, siklus hidrologi, dan kondisi suhu yang mendukung keberadaan air menjadikan bulan ini sebagai satu-satunya bulan di Tata Surya yang menyerupai Bumi.

Meskipun sesuai data penelitian NASA, Titan diketahui memiliki perairan seperti laut di Bumi, namun NASA masih terus melakukan penelitian lebih lanjut. (pkl/rfr/man)

1 Comment

Jepang Negara Kelima Mendarat di Bulan! 12/07/2024 - 4:38 pm

[…] Baca juga : Ini 4 Fakta Menarik Titan, Bulan, Saturnus dengan Air […]

Post Comment