Gaes !!! Jangan Lewatkan Sensasi Kuliner Jepang Kini Ada 3 Varian Baru Indomie Lho

Salah satu varian terbaru dari Indomie Premium Collection Ramen Series, yaitu rasa Takoyaki. (Foto: dok.Indomie)

Share

SUARAGONG.COM – Tidak bosan-bosan berinovasi, kini Indomie merilis varian barunya. Indomie merilis Premium Collection Ramen Series yang terdiri dari tiga varian. Diantaranya yaitu Tori Miso Ramen, Shoyu Ramen, dan juga Takoyaki. Ketiga varian tersebut resmi dirilis pada Senin (6/3/2023) kemarin. Indomie yang biasanya mengeluarkan invovasi dari berbagai cita rasa masakan Indonesia, kini ia berani tampil beda dengan menginovasi cita rasa Jepang.

“Selama ini kan Indomie selalu mengeluarkan produk-produk yang sangat Indonesia ya. Kami juga melihat bahwa Jepang itu mempunyai banyak kekayaan kuliner yang khas dan mendunia,” Ujar Vemri Veradi Junaidi, marketing manager Indomi, dilansir dari Kompas.com.Menurut Vemri, kuliner Jepang dan juga Indonesia mempunyai karakteristik atau khas yang cukup menarik dan diminati oleh banyak orang.

“Jadi produk ini bukan masuk range reguler, tetapi premium. Itu makanya kenapa kami ingin mengeluarkan Indomie Ramen yang memiliki ciri dan otentik khas, juga dapat kami deliver ke Indonesia,” tambah Vemri saat ditemui media Kompas.com di Yatai Ramen Indomie Chillax, Sudirman, Selasa (7/3/2023)Indomie Premium Collection Ramen Series memiliki bumbu yang diracik dengan spesial dengan mendekati cita rasa otentik khas Jepang.

Baca juga : Mie Bakar Celaket, Sensasi Kuliner Unik Khas Malang

Tidak hanya bumbum, mereka juga sudah menyiapkan topping sederhana di dalam kemasannya. Sehingga pelanggan tidak perlu lagi menambahkan bumbu-bumbu lain saat memasaknya.”Varian Tori Miso itu ada nori dan wijen di dalamnya, varian Shoyu lengkap dengan narutomaki dan daun bawang, serta varian Takoyaki terdapat saus mayo, rumput laut, dan katsuobushi di dalamnya,” imbuh Vemri.

Panduan memasak Indomi Premium Collection sudah tertera dalam ilustrasi yang terdapat di kemasannya. Saat ini, mereka baru dijual secara online di akun e-commerce resmi milik Indomie seharga Rp 6.000.Namun jangan khawatir, Vemri menjelaskan bahwa dua hingga tiga minggu kedepan produk ini akan hadir di toko-toko terdekat dari rumah. Bagaimana, tertarik untuk mencoba ? ( yun/man)

 

Baca berita terupdate kami lainnya melalui google news