Suaragong.com – Kelompok peternak Agrapana di Desa Wonorejo, Kecamatan Kencong, mendapat pembinaan langsung dari penyuluh Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Kabupaten Jember, Fikang, Kamis (10/4/2025).
Pembinaan difokuskan pada penguatan sistem peternakan modern yang menitikberatkan pada kesehatan hewan, efisiensi produksi, vaksinasi, dan inseminasi buatan (IB).
Kelompok Peternak Agrapana Jember Dapat Pembinaan Peternakan Modern
Fikang menekankan bahwa keberhasilan peternakan tidak hanya dari jumlah ternak, tetapi juga manajemen kesehatan dan kualitas genetik.
Vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) menjadi perhatian utama untuk mencegah kerugian besar akibat wabah. “Vaksinasi berkala penting untuk menjaga kesehatan ternak dan mencegah penyebaran penyakit di wilayah sekitar,” ujarnya.
Selain itu, pembinaan juga membahas manfaat inseminasi buatan dengan bibit unggul. Metode ini dinilai lebih efisien dan mampu meningkatkan kualitas genetik ternak, seperti bobot badan, efisiensi pakan, serta kualitas daging atau susu.
Kelompok Agrapana menyambut baik kegiatan ini. Mereka aktif berdiskusi dan menerima solusi praktis dari Fikang, termasuk pentingnya sinergi dengan inseminator dan dokter hewan.
Dinas berkomitmen terus mendampingi peternak demi terwujudnya sistem peternakan yang modern, berkelanjutan, dan tangguh menghadapi tantangan masa depan.
Baca Juga : Pemkab Jember Luncurkan UHC Prioritas 2025
Jangan Lupa ikuti terus Informasi, Berita artikel paling Update dan Trending Di Media Suaragong !!!. Jangan lupa untuk ikuti Akun Sosial Media Suaragong agar tidak ketinggalan di : Instagram, Facebook, dan X (Twitter). (Fz/Sg).
Baca Juga Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News