Megawati Hangestri Resmi Berpisah dengan Red Sparks demi Sang Ibu

Setelah 2 musim yang mengesankan di Liga Voli Korea (V-League), Megawati Hangestri Pertiwi resmi berpisah dengan Jung Kwan Jang Red Sparks (Red Sparks/v-league)

Share

SUARAGONG.COM – Setelah dua musim yang mengesankan di Liga Voli Korea (V-League), Megawati Hangestri Pertiwi resmi mengakhiri perjalanannya bersama Jung Kwan Jang Red Sparks. Keputusan tersebut diambil bukan karena alasan profesional semata, melainkan karena ia ingin pulang ke Indonesia untuk merawat ibunya yang sedang sakit.

Megawati Mengakhiri Perjalanannya Bersama Jung Kwan Jang Red Sparks

Kabar perpisahan ini diumumkan oleh pihak Red Sparks dan agennya pada Rabu (9/4/2025). Dalam pernyataan mereka, disebutkan bahwa Megawati memilih untuk tidak memperpanjang kontraknya meskipun klub sangat berharap ia tetap bertahan.

“Mega sebenarnya ingin memperpanjang kontrak karena begitu bahagia selama dua tahun bersama Red Sparks. Namun, kesalehan dan baktinya kepada sang ibu membuatnya memilih pulang,” ujar sang agen dikutip dari Sports Naver.

Megawati bergabung dengan Red Sparks pada musim 2023-2024 dan langsung mencuri perhatian dengan performa gemilangnya. Di musim debutnya, ia mencatatkan 736 poin, menjadi pencetak poin terbanyak di tim dan peringkat ke-7 di liga. Ia juga mencatatkan rasio keberhasilan serangan 43,95%, membawa Red Sparks finis di peringkat 3 reguler season.

Musim 2024-2025, performa Megawati semakin cemerlang. Ia menduduki peringkat ke-3 dalam perolehan poin dengan 802 angka, serta menjadi yang terbaik dalam rasio keberhasilan serangan dengan 48,06%.

Red Sparks sukses menembus final Liga Voli Korea setelah menundukkan Hyundai Construction di babak playoff. Meski akhirnya harus mengakui keunggulan Pink Spiders 2-3 di final, Megawati tetap menjadi sosok sentral dalam permainan tim, bahkan saat ia bermain dengan kondisi cedera lutut kanan akibat jadwal padat musim ini.

Baca Juga : Gaes !!! Megawati Jadi MVP Korea League, Patut Dicontoh

Kebanggaan Pelatih

Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, menyampaikan rasa bangganya terhadap Megawati.

“Lutut kanannya memang tidak dalam kondisi baik, tapi kemampuan menyerangnya tetap luar biasa. Ia akan dikenang dalam sejarah V-League,” ujar Ko Hee-jin dikutip Sports Khan.

Kepergian Megawati tentu meninggalkan kesan mendalam bagi publik voli Korea Selatan, namun juga menjadi momen yang membanggakan bagi Indonesia. Saat ini, Megawati dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk bergabung dengan klub di liga voli dalam negeri atau di Asia Tenggara seperti Thailand dan Vietnam, yang memiliki jadwal lebih ringan sehingga ia bisa lebih dekat dengan keluarganya.

Belum ada keputusan pasti ke klub mana ia akan berlabuh, namun satu hal yang pasti: Megawati telah meninggalkan jejak emas di V-League dan di hati para penggemarnya. (aye)

Baca Juga Artikel Berita Lain Dari Suaragong di Google News