SUARAGONG.COM – Kota Surabaya resmi memasuki periode kepemimpinan kedua di bawah pasangan Wali Kota Eri Cahyadi dan Wakil Wali Kota Armuji, yang kembali dilantik pada Senin (3/3/2025). Dalam periode kali ini, keduanya berkomitmen untuk menyempurnakan pembangunan kota surabaya yang telah berjalan. Serta mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam berbagai program pembangunan.
Periode Kedua: Sempurnakan Pembangunan Kota Surabaya
Dalam pidato penyampaian visi-misi di Kantor DPRD Kota Surabaya, Eri Cahyadi menegaskan bahwa pembangunan yang berkelanjutan membutuhkan kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat.
“Dalam periode kedua ini, saya dan Cak Ji ingin mengajak seluruh masyarakat untuk turut andil dalam membangun Kota Surabaya. Partisipasi aktif warga sangat penting agar pembangunan berjalan sesuai dengan kebutuhan masyarakat,” ujar Eri.
Eri juga mengimbau warga agar melaporkan setiap kekurangan dalam pembangunan kota melalui berbagai mekanisme yang tersedia. Seperti Musbangkel (Musyawarah Pembangunan Kelurahan) dan Musrenbang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan).
“Kami ingin memastikan bahwa pembangunan berjalan merata dan benar-benar menjawab kebutuhan warga. Dengan demikian, Surabaya bisa menjadi kota yang aman dan nyaman bagi semua,” tambahnya.
Baca Juga : Pemkot Surabaya Pastikan Tak Ada PHK Imbas Efisiensi
Visi dan Misi Kota Surabaya
Pada periode kedua ini, pasangan Eri Cahyadi – Armuji membawa satu visi utama dan lima misi strategis yang menjadi pilar pembangunan Kota Surabaya, yaitu:
- Akselerasi Transformasi Informasi – Meningkatkan digitalisasi dan akses informasi bagi masyarakat.
- Pengembangan Ekonomi – Mendorong pertumbuhan ekonomi berbasis UMKM dan investasi.
- Transformasi Peningkatan SDM – Fokus pada peningkatan kualitas pendidikan dan tenaga kerja.
- Transformasi Pelayanan Publik – Mempermudah birokrasi dan meningkatkan layanan publik berbasis teknologi.
- Pemanfaatan Ketahanan Daerah – Mengoptimalkan sumber daya lokal untuk mendukung ketahanan ekonomi dan lingkungan.
Baca Juga : Sinergitas dengan visi dan misi untuk membangun Surabaya
Dihadiri Forkopimda & Kepala Daerah Surabaya Raya
Acara penyampaian visi dan misi ini turut dihadiri oleh Forkopimda Kota Surabaya serta kepala daerah di kawasan Aglomerasi Surabaya Raya, yang mencakup Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Gresik, dan Kota Mojokerto.
Dengan kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat, pasangan Cak Eri dan Cak Ji optimis bahwa Kota Surabaya dapat mencapai target pembangunan yang lebih baik dan berkelanjutan dalam lima tahun ke depan. (Wahyu/aye)
Baca Juga Artikel Berita Terbaru Lainnya Dari Suaragong di Google News