Rektor ITN Berikan Selamat Atas Pelantikan Wahyu Hidayat

FT : Pelantikan Wahyu Hidayat dan ALi Mutohirin sebagai Wali Kota Malang & Wakil Wali Kota Malang menjadi Momen Bersejarah bagi ITN/sc : Fat

Share

SUARAGONG.COM – Wahyu – Ali kini resmi dilantik oleh Presiden Prabowo, sebagai Wali Kota Malang dan Wakil Wali Kota Malang periode 2025-2030. Pelantikan Wahyu Hidayat dan Ali Mutohirin ini menjadi momen bersejarah, terutama bagi Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang. Karena Wahyu merupakan lulusan pertama Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) atau Planologi dari kampus tersebut.

Pelantikan Wahyu Hidayat dan Ali Mutohirin 

Rektor ITN Malang, Awan Uji Krismanto ST., MT., Ph.D, menyampaikan ucapan selamat dan rasa bangganya atas terpilihnya Wahyu Hidayat.

“Pak Wahyu adalah lulusan pertama dari Planologi ITN Malang. Beliau memiliki pengalaman yang sangat baik dan kompetensi yang mumpuni. Kami yakin beliau bisa mengemban amanah dengan baik,” ujar Awan Uji, Rabu (19/2/2025).

Program Unggulan dan Harapan untuk Kota Malang

Pasangan Wahyu Hidayat – Ali Mutohirin (Wali) telah menyiapkan lima program unggulan yang akan mereka jalankan demi kesejahteraan masyarakat Kota Malang.

Rektor ITN berharap kepemimpinan Wahyu Hidayat dapat menyelesaikan berbagai persoalan perkotaan, termasuk sampah, parkir, dan transportasi publik, yang selama ini menjadi tantangan besar.

“Harapan kami, Kota Malang bisa menjadi lebih baik dan tentu saja lebih mbois dan berkelas,” tambahnya.

Baca Juga : Gaes !!! Wahyu Hidayat Ajak Dishub Menindak Juru Parkir Nakal

Sinergi ITN dan Pemerintah Kota Malang

Lebih lanjut, ITN Malang siap mendukung kepemimpinan Wahyu Hidayat melalui kerja sama akademik dalam perencanaan wilayah.

“Kami siap memberikan masukan dan saran demi pengembangan Kota Malang. Para ahli di bidang keteknikan kami juga bisa dijadikan rujukan dalam membangun kota ini menjadi lebih maju,” imbuh Awan Uji.

Dengan pengalaman dan latar belakang akademiknya, diharapkan Wahyu Hidayat mampu membawa perubahan positif bagi Kota Malang selama lima tahun ke depan.(aye)

Baca Juga Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News