Sayang Banget, Gerhana Bulan Total Tak Bisa Dilihat di Indonesia

Gerhana Bulan Total Indonesia

Share

SUARAGONG.COM – Dunia akan menyaksikan sebuah fenomena astronomi yang menakjubkan dan luar biasa, yaitu Gerhana Bulan Total. Gerhana ini akan terjadi pada 13-14 maret 2025. Sebuah peristiwa langka yang mengundang perhatian banyak orang di seluruh dunia. Gerhana matahari total terjadi rata-rata setiap 18 bulan, sehingga dalam setahun bisa terjadi dua kali. Namun sayangnya, fenomena ini tidak dapat disaksikan langsung dari Indonesia. Meskipun demikian, masih ada banyak cara untuk menikmati peristiwa ini melalui siaran langsung daring dan sumber informasi terpercaya.

Memahami Gerhana Bulan Total

Gerhana bulan total terjadi ketika matahari, bumi dan bulan berada pada satu garis lurus. Bayangan bumi sepenuhnya menutupi bulan, menyebabkan bulan tampak berwarna merah.

Fenomena ini sering disebut sebagai  blood moon karena warna merah yang dramatis. Proses gerhana dimulai ketika bulan memasuki penumbra (bayangan sebagian), kemudian umbra (bayangan inti)  dan akhirnya kembali ke penumbra.

Selama fase totalitas, bulan akan tampak berwarna merah darah, durasi totalitas gerhana bulan total dapat mencapai hampir dua jam. Meskipun keseluruhan proses, termasuk fase penumbra dan sebagian bisa memakan waktu beberapa jam fenomena ini aman untuk dilihat dengan mata telanjang.

Baca Juga : Gaes!!! Tahun 2024 Akan Terjadi Gerhana Bulan dan Gerhana Matahari 4 Kali!

Gerhana Bulan Total Tidak Dapat Dilihat dari Indonesia

Gerhana bulan total ini dapat disaksikan dengan jelas di sebagian besar wilayah Amerika, Eropa dan Samudra Pasifik. Namun, sayang banget, Indonesia tidak termasuk dalam daerah kunjungan Gerhana Bulan kali ini. Hal ini disebabkan oleh posisi geografis Indonesia yang tidak berada dalam jalur bayangan bumi. Kecewa, Oh Tidak…..

Meski melewatkan gerhana bulan total kali ini, para warga +62 tidak perlu kecewa. Karena masih ada Gerhana bulan total berikutnya yang akan lewat indonesia. Diperkirakan terjadi pada Minggu, 7 September 2025. Tandai tanggal ini di kalender Anda dan bersiaplah untuk menyaksikan keindahan gerhana bulan total dari tanah air. Catat biar gak ketinggalan momen spektakuler ini! (ir/aye).

Baca Juga Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News