7 Trend Model Baju Busana Lebaran 2025 untuk Muslimah
Share

SUARAGONG.COM – Di setiap tahunnya, tren busana Lebaran selalu berkembang pesat. Menghadirkan beragam desain-desain baru yang modis dan elegan untuk dikenakan di hari kemenangan. Namun tren ini juga tetap mengutamakan kesopanan yang menjadi ciri khas busana Muslimah.Tampil cantik momen spesial menjadi hal yang wajib bukan?
Tren Busana Muslimah untuk Lebaran Tahun ini
Di tahun 2025, trend model baju atau busana Lebaran bagi Muslimah semakin beragam, memadukan unsur tradisional dengan sentuhan modern. Berikut adalah beberapa tren busana Lebaran yang akan populer di 2025 .
Kaftan Etnik dengan Sentuhan Bordir Mewah
Mode Busana Fashion dengan bordir anggun tetap menjadi pilihan utama di Lebaran 2025. Kaftan ini digemari karena desainnya yang longgar dan nyaman, cocok untuk dikenakan sepanjang hari.
Kaftan etnik seringkali dipadukan dengan motif tradisional seperti tenun ikat, batik, atau songket, memberikan sentuhan eksklusif yang khas. Warna-warna yang ditawarkan juga beragam, mulai dari netral seperti putih dan abu-abu hingga warna cerah yang menambah keceriaan suasana Lebaran.
Dengan tambahan bordir mewah, kaftan ini menjadi pilihan tepat bagi Muslimah yang ingin tampil elegan dan tetap nyaman.
Gamis Layer dengan Sentuhan Modern
Gamis layer menjadi pilihan sempurna bagi Anda yang ingin tampil modis di hari raya. Desain gamis ini memberikan kesan dimensi dan tekstur yang unik, sehingga tidak tampak membosankan.
Biasanya, gamis berlapis hadir dalam kombinasi warna pastel yang lembut atau warna monokrom yang elegan, meningkatkan daya tarik busana tersebut.
Aksen pita atau tali di bagian belakang gamis ini juga menambah kesan stylish. Gamis layer cocok dikenakan dalam berbagai acara dan dapat memberikan siluet menawan yang nyaman untuk berbagai bentuk tubuh.
Setelan Tunik dengan Celana Palazzo
Setelan tunik yang dipadukan dengan celana palazzo menjadi pilihan ideal bagi Muslimah yang ingin tampil casual namun tetap stylish pada hari Lebaran.
Celana palazzo yang longgar memberikan kenyamanan maksimal sepanjang hari. Tunik dengan potongan asimetris atau tambahan bordir pada bagian tertentu kerap menjadi favorit untuk menambah kesan elegan.
Setelan ini bisa dipadukan dengan hijab modern yang serasi, menjadikannya pilihan favorit bagi mereka yang menginginkan penampilan trendi namun nyaman.
Dress Maxi dengan Sentuhan Plisket
Dress maxi dengan sentuhan plisket terus menjadi favorit di kalangan wanita, termasuk pada Lebaran 2025.
Lipatan plisket yang lembut menambah kesan anggun dan mewah pada penampilan. Biasanya hadir dalam pilihan warna pastel seperti pink blush atau lavender, material dress ini sering menggunakan tulle atau satin untuk memberikan kesan elegan.
Dress maxi ini cocok untuk acara formal maupun santai, memberikan tampilan yang serbaguna. Tambahkan aksesoris seperti hijab renda, tas kecil, dan sepatu hak rendah untuk melengkapi penampilan.
Gamis Brokat dengan Desain Sederhana
Gamis brokat selalu menjadi pilihan yang tak lekang oleh waktu. Di tahun 2025, gamis brokat tampil dengan desain yang lebih sederhana namun tetap elegan, cocok untuk acara-acara istimewa seperti Lebaran.
Detail brokat yang rumit di bagian atas, dipadukan dengan kain satin di bagian bawah, menciptakan siluet yang anggun. Gamis brokat ini tetap memancarkan kemewahan dan cocok untuk mereka yang ingin tampil istimewa namun tetap sopan dan elegan.
Gamis Cape yang Anggun dan Eksklusif
Baju ini adalah pilihan yang lebih unik dan eksklusif. Desain gamis ini menyerupai mantel di bagian atasnya, memberikan kesan anggun namun tetap praktis. Cape yang menjuntai menambah sentuhan dramatis pada penampilan dan memberikan kebebasan bergerak yang lebih leluasa.
Model ini sangat cocok bagi Anda yang ingin tampil berbeda namun tetap mematuhi nilai-nilai syariah. Jenis cape sering tersedia dalam warna-warna netral yang elegan, cocok untuk berbagai acara Lebaran.
Gamis A-line dengan Aksen Sederhana
Busana satu ini selalu menjadi pilihan klasik yang tak pernah kehilangan pesonanya. Dengan desain yang sederhana namun tetap anggun, gamis ini ideal untuk berbagai bentuk tubuh. Aksen sederhana seperti tali pinggang atau bordir halus pada bagian dada memberikan sentuhan elegan tanpa berlebihan.
Warna-warna lembut seperti Misty Blue dan Sage Green diprediksi akan menjadi trend pada Lebaran 2025, memberikan nuansa segar dan menawan.Gamis A-line adalah pilihan yang tepat bagi mereka yang ingin tampil cantik dengan cara yang sederhana.
Tren busana Lebaran 2025 menawarkan berbagai pilihan untuk memenuhi selera dan kebutuhan setiap Muslimah. Pilihlah model yang sesuai dengan kepribadian, kenyamanan dan tentunya tetap mencerminkan nilai-nilai kesopanan dan keindahan. Selamat merayakan Lebaran. (Ir/aye)
Baca Juga Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News