Steril dari Kesan Kumuh, Pasar Buah Ploso Resmi Dibuka di Jombang
Share
SUARAGONG.COM – Warga Kecamatan Ploso kini memiliki pusat perbelanjaan buah yang lebih representatif, bersih, dan nyaman. Pasar Buah Ploso resmi beroperasi setelah diresmikan Bupati Jombang Warsubi. Diwakili Wakil Bupati Jombang Salmanudin Yazid, Rabu (7/1/2026) yang berlokasi di kawasan Sub Terminal Ploso.
Pasar Buah Ploso Diresmikan, Pemkab Jombang Dorong Pasar Bersih dan Modern
Pasar ini menjadi langkah strategis Pemerintah Kabupaten Jombang. Dalam meningkatkan kesejahteraan pedagang sekaligus menghadirkan fasilitas belanja yang sehat dan tertata bagi masyarakat.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Jombang yang akrab disapa Gus Wabup menekankan pentingnya menjaga kebersihan dan ketertiban pasar. Ia mengajak para pedagang untuk aktif dalam paguyuban agar setiap persoalan dapat diselesaikan secara musyawarah.
“Pasar yang bersih akan menciptakan lingkungan yang sehat dan menarik bagi pembeli. Ini menjadi tanggung jawab bersama, terutama pedagang sebagai pengguna utama fasilitas,” ujar Gus Wabup Salmanudin.
Baca Juga : Tanam Tebu Perdana di Jombang, Program Bongkar Ratoon Digaspol
Fokus Sterilisasi Area Pasar
Salah satu fokus utama revitalisasi Pasar Buah Ploso adalah sterilisasi area halaman depan pasar. Seluruh aktivitas jual beli kini diwajibkan berada di dalam area pasar. Kebijakan ini diterapkan untuk menghilangkan kesan kumuh, menjaga estetika kawasan, serta memastikan kelancaran lalu lintas di sekitar terminal.
Selain itu, pengamanan kawasan pasar juga diperkuat melalui koordinasi dengan Forkopimcam Ploso, sehingga aktivitas perdagangan dapat berjalan lebih tertib dan aman.
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagrin) Kabupaten Jombang, Suwignyo, menyampaikan apresiasi atas rampungnya pembangunan pasar yang selesai tepat waktu pada akhir 2025. Ia juga berterima kasih atas pendampingan tim teknis dan Aparat Penegak Hukum (APH) selama proses pembangunan.
“Semoga Pasar Buah Ploso ini menjadi motor penggerak ekonomi yang membawa barokah bagi pedagang. Serta bermanfaat bagi masyarakat Ploso,” tuturnya.
Baca Juga : Raperda Pajak Retribusi Situbondo Resmi Disahkan DPRD
Pembayaran Retribusi Digital (E-Retribusi)
Tak hanya peresmian fisik, kegiatan ini juga dirangkai dengan tutorial pembayaran retribusi digital (e-retribusi). Hal ini sebagai bagian dari upaya modernisasi pasar. Sistem ini diharapkan meningkatkan transparansi dan efisiensi pengelolaan pasar.
Usai prosesi pengguntingan pita, Gus Wabup Salmanudin meninjau langsung area kios. Berdialog dengan pedagang, serta membeli sejumlah buah segar sebagai bentuk dukungan nyata terhadap ekonomi lokal.
Kini, masyarakat Ploso dan sekitarnya dapat menikmati suasana belanja buah yang lebih nyaman dan tertata di Pasar Buah Ploso, kawasan Sub Terminal Ploso. (Ale/aye)

