SUARAGONG.COM – Dalam DC Universe, kita sudah mengenal banyak sekali villain. Kebanyakan dari mereka cenderung melakukan kejahatan karena latar belakang personal mereka, entah itu dari masa lalu seperti Joker, ataupun ambisi mereka seperti Darkseid.
Namun jika kalian sering menonton atau mengikuti beberapa superhero DC Universe seperti Superman dan juga Batman, ada satu karakter yang sering muncul sebagai villain namun dilatarbelakangi karena kepentingan negaranya dan latar belakangnya sebagai seorang agen Pemerintah Amerika Serikat.
Beliau bukan orang yang sembarangan, dengan kekuasaan dan wewenangnya sebagai kepala agen pemerintah Amerika Serikat, beliau merupakan salah satu yang paling oportunis dan kejam. Karakter tersebut tidak lain dan tidak bukan adalah Amanda Waller.
Lalu apa yang menyebabkan Waller selalu berseberangan dengan para protagonis DC Universe? Dan kenapa ia juga sampai nekat membuat grup berisikan supervillain bernama Suicide Squad? Berikut fakta menarik dari dirinya!
Seorang Jenius
Dalam DC Universe, Waller adalah seorang yang jenius. Ia berhasil meningkatkan pendidikannya dan lanjut menjadi asisten kongres atau DPR Amerika Serikat.
Dengan kepintaran dan prestasinya itu ia berhasil melobi Gedung Putih atau juga julukan untuk institusi jabatan Presiden Amerika Serikat untuk mengesahkan Suicide Squad.
Tujuannya agar kriminalitas turun dari ketakutan terhadap grup supervillain yang dibekingi Amerika Serikat itu.
Baca Juga: Bethesda Bocorkan Remake The Elder Scrolls IV: Oblivion
Kehilangan Keluarga dan Bergabung dengan Militer
Waller sebelumnya memiliki keluarga yang tinggal di lingkungan rawan kriminalitas. Karena faktor itu, banyak kejadian yang cukup tragis menimpa keluarganya satu-persatu.
Hal inilah yang membuatnya termotivasi untuk menegakkan hukum, meskipun dengan cara yang kejam juga.
Tidak lama setelah itu, ia bergabung dengan militer AS. Dan meraih pangkat yang cukup tinggi sehingga dipercaya untuk menjadi asisten dalam beberapa operasi spesial.
Dalam film seri buatan DC berjudul “The Adventure of Superman”, Waller menjadi asisten Jenderal Lane, yang juga merupakan ayah dari Lois Lane, pacar dari Clark Kent yang sebenarnya adalah Kal-El alias Superman itu sendiri.
Sangat Oportunis
Sebagaimana yang telah dijelaskan sebelumnya, berkarir dalam dunia politik yang gelap membuat Waller menjadi pribadi yang oportunis dan juga licik. Ia melihat peluang yang tepat untuk menghancurkan lawan-lawannya.
Salah satu tokoh protagonis yang sering berinteraksi dengan Waller adalah Sang Crusader Berjubah dari Gotham, atau biasa kita kenal dengan nama Batman atau Bruce Wayne.
Dalam cerita, Waller sangat membenci Batman karena ia tidak bisa menemukan kelemahan dan identitas aslinya sebagai seorang konglomerat bernama Bruce Wayne. Selain itu, Batman selalu jauh satu langkah didepan dirinya saat merencanakan sesuatu.
Licik dan Suka Memeras
Kelicikan Waller sangat efektif, terutama dalam memeras para calon anggota Suicide Squad seperti Joker maupun karakter protagonis seperti Clark Kent.
Ia mampu menjebak Joker dengan membuatnya bertemu musuh bebuyutannya, Batman. Dan akhirnya membuat Joker diserahkan kepada pihak berwajib yang loyal kepada Waller dan Amerika Serikat.
Terlepas dari Waller sebagai seorang villain di DC Universe, ia merepresentasikan karakter yang korup dan licik. Namun semua itu demi memainkan rencananya untuk melindungi negara dan menjaga ketertiban umum.
Bagaimana menurutmu? Apakah Amanda Waller memang tokoh yang pure villain atau ia adalah tokoh tritagonis utama?
Baca Juga Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News