Anto Baret dan Sketsa Jalanan: Suara Lantang dari Pinggir Jalan
Share

SUARAGONG.COM – Nama Anto Baret tak bisa dilepaskan dari perjalanan panjang Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ) di Indonesia. Sosoknya yang nyentrik, vokalnya yang lantang. Serta lirik-lirik tajam penuh kritik sosial membuatnya dikenal sebagai legenda hidup di kalangan seniman jalanan.
Sejak akhir 1970-an, Anto Baret konsisten menyuarakan realita kehidupan pinggiran lewat lagu-lagunya. Ia bukan sekadar musisi, tapi juga seniman dan budayawan yang menyuarakan nurani rakyat kecil—dari keresahan akan kesenjangan sosial, kerakusan penguasa, hingga semangat perdamaian dan cinta tanah air.
Anto Baret Semakin Menggebrak Dengan Merilis Lagu Baru!
Kini, semangat Anto Baret itu kembali hadir dalam sebuah karya penuh energi: album baru “Sketsa Jalanan”. Album ini memuat sembilan lagu yang menggambarkan wajah jalanan dengan irama ballads rock yang bertenaga. Distorsi gitar, hentakan drum, dan dentuman bass berpadu dengan lirik-lirik yang tajam namun tetap puitis.
Lihat saja siapa yang ikut terlibat dalam penggarapan album ini: ada nama-nama seperti Toto Tewel, Mike Marjinal, Bob Marjinal, Tege Dreads, dan Yose Kristian. Kolaborasi ini menciptakan alunan musik yang garang, namun tetap sarat makna. Setiap bait lagu dinyanyikan dengan jelas, menyampaikan pesan tanpa tedeng aling-aling.
Baca Juga : Al-Asma’i, Ahli Sastra Arab di Balik Lagu ‘Tob Tobi Tob’
Lagu Album ‘Sketsa Jalanan’
Berikut daftar lagu dalam Sketsa Jalanan:
Ayah Ibu
Lelaki Malam
Jl. Bulungan
Laskar Bingung
Jalanan
Sajak Orang-orang Penganggur
Sketsa Jalanan
Arwah
Kabar Damai
Album ini bukan cuma untuk didengar, tapi untuk direnungkan. Anto Baret seakan mengajak pendengar untuk kembali menengok ke jalanan—tempat di mana banyak cerita, suara, dan perjuangan lahir.
Buat kamu yang penasaran, semua lagu dalam album Sketsa Jalanan sudah tersedia di berbagai platform musik digital. Jadi, tak ada alasan untuk tidak mendengarkan suara jujur dari pinggir jalan ini. (aye)
Baca Juga Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News