Type to search

Daerah

Bupati Lumajang Perjuangkan Pembangunan Infrastruktur Pertambangan

Share
Bupati Lumajang Perjuangkan Pembangunan Infrastruktur Pertambangan Ft : Bupati Lumajang Perjuangkan Pembangunan Infrastruktur Pertambangan, Sc : Pemkab Lumajang

Suaragong.com – Bupati Lumajang, Indah Amperawati (Bunda Indah), terus berupaya memperjuangkan pembangunan infrastruktur dan perbaikan tata kelola pertambangan di daerahnya.

Dalam kunjungannya ke Ketua MPR RI, Ahmad Muzani, Senin (17/3/2025), Bunda Indah menyampaikan berbagai tantangan yang dihadapi Kabupaten Lumajang serta berharap dukungan konkret dari pemerintah pusat.

Bupati Lumajang Perjuangkan Pembangunan Infrastruktur Pertambangan

Salah satu fokus utama dalam pertemuan tersebut adalah perbaikan infrastruktur jalan yang terdampak bencana serta aktivitas tambang.

Bunda Indah mengungkapkan bahwa banyak jalan di wilayah Lumajang, terutama yang menjadi akses utama masyarakat dan sektor ekonomi, masih memerlukan perhatian serius.

“Pembangunan infrastruktur sangat penting untuk mendukung mobilitas masyarakat, terutama di daerah terdampak bencana dan pertambangan,” ujarnya.

Bunda Indah juga menyoroti pentingnya tata kelola pertambangan yang lebih baik untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat tanpa merusak lingkungan.

Ia meminta dukungan agar regulasi yang diterapkan lebih berpihak pada keberlanjutan lingkungan serta memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat sekitar.

Selain itu, ia juga menyinggung potensi pariwisata Lumajang yang terus berkembang. Dengan infrastruktur yang lebih baik, sektor pariwisata dapat menjadi sumber ekonomi baru yang ramah lingkungan.

Ketua MPR RI menyambut baik aspirasi tersebut dan berjanji akan menyampaikan kepada pemerintah pusat untuk mendukung pembangunan di Lumajang.

Baca Juga : Pemkab Lumajang Sambut Baik Apresiasi Kesenian Jawa Timur

Jangan Lupa ikuti terus Informasi, Berita artikel paling Update dan Trending Di Media Suaragong !!!. Jangan lupa untuk ikuti Akun Sosial Media Suaragong agar tidak ketinggalan di : InstagramFacebook, dan X (Twitter). (Fz).

Baca Juga Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News

Tags:

You Might also Like

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *