Claudio Echeverri Resmi Gabung Manchester City
Share

SUARAGONG.COM – Bukti baru tentang pentingnya peran seorang legenda muncul kembali dalam membangun karir bintang muda sepak bola. Claudio Echeverri, salah satu talenta cemerlang Timnas U20 Argentina, mengungkapkan bahwa percakapannya dengan Sergio Aguero menjadi salah satu alasan besar di balik keputusannya menerima pinangan Manchester City.
Perjalanan Anak Muda Argentina Menuju Klub Elite Eropa
Pada Januari 2024, Manchester City resmi rekrut Echeverri dari River Plate dengan biaya transfer sebesar 12,5 juta pound sterling. Meski sudah menandatangani kontrak yang berlaku hingga Juni 2028.
Sang gelandang serang tidak langsung bergabung dengan skuad utama The Citizens. Sebagai bagian dari strategi pengembangan, ia terlebih dahulu dipinjamkan kembali ke River Plate. Barulah pada Februari 2025, Echeverri yang dijuluki “titisan Lionel Messi” resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar Manchester City.
Ia akan mengenakan nomor punggung 30, angka yang sebelumnya dipakai oleh Nicolas Otamendi, sesama pemain Argentina. Kini, Echeverri bersiap memulai babak baru di karirnya bersama klub juara bertahan Liga Inggris tersebut.
Fakta Menarik Transfer Claudio Echeverri ke Manchester City
Hal menarik lain dari transfer ini adalah Echeverri menjadi pemain ke-12 asal Argentina yang mengenakan seragam Manchester City, menegaskan kedekatan klub asal Inggris itu dengan talenta-talenta berbakat dari Negeri Tango.
Dalam pernyataannya, Echeverri mengungkapkan seberapa besar pengaruh Sergio Aguero pada keputusannya untuk bergabung ke Manchester City. Aguero, pencetak gol terbanyak sepanjang masa untuk Manchester City dengan koleksi 260 gol dari 390 pertandingan, tidak hanya meninggalkan jejak sejarah, tetapi juga inspirasi bagi generasi muda seperti Echeverri.
“Sebelum membuat keputusan, saya berbicara dengan Sergio Aguero,” kata Echeverri dalam wawancaranya dengan BBC.
“Ia memberi saya pemahaman tentang hubungan yang istimewa antara pemain Argentina dan Manchester City. Sergio adalah legenda di sini—sosok yang telah mencapai banyak hal luar biasa.”
Baca Juga: Real Madrid Libas Girona 2-0
Echeverri juga mengungkapkan kebahagiaannya atas kesempatan dilatih oleh Pep Guardiola dan bermain di tim yang dianggap salah satu yang terbaik di dunia.
“Sungguh perasaan luar biasa akhirnya tiba di Manchester dan bisa menyebut diri saya sebagai pemain City,” ungkapnya.
“Bermain sepak bola adalah hidup saya. Impian saya selalu bermain untuk salah satu tim terbaik di Eropa, dan hari ini saya semakin dekat untuk mewujudkannya,” lanjutnya penuh antusiasme.
Tak lupa, ia juga memberikan pujian terhadap gaya permainan Manchester City yang menurutnya sangat inspiratif. “Manchester City tidak hanya tentang memenangkan trofi. Mereka menunjukkan kepada dunia bagaimana memainkan sepak bola yang memukau dan indah,” pungkas Echeverri. (Cld/PGN)
Baca Juga Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News