SUARAGONG.COM – Elon Musk, Diketahui memiliki kekayaan hingga Kuadralium dari Bisnis-binsnisnya. Bos besar ini punya Kekayaan bersih melampaui USD 400 miliar, atau sekitar Rp 6,4 kuadriliun. Elon mendapat predikat sebagai orang terkaya di dunia. Pengusaha asal Amerika Serikat ini dikenal sebagai pendiri dan pemimpin sejumlah perusahaan besar seperti SpaceX, Tesla, The Boring Company, Neuralink, dan OpenAI, Yang tentunya nilai dari perusahaannya itu bukan main-main.
Berkat Tesla dan SpaceX, Kekayaan Elon Musk Meroket
Dari laporan Channel News Asia pada Jumat (13/12/2024), kenaikan kekayaan Musk dipicu oleh lonjakan 71 persen saham Tesla. Sini terjadi epanjang tahun ini serta meningkatnya valuasi SpaceX. Musk adalah pemegang saham terbesar Tesla, dengan kepemilikan sekitar 13 persen saham di perusahaan tersebut.
SpaceX bersama para investornya menyepakati pembelian saham biasa senilai USD 1,25 miliar (Rp 20 triliun). Dalam platform X (sebelumnya Twitter), Musk menyoroti bagaimana valuasi perusahaan roketnya telah melonjak hingga USD 350 miliar.
“Hampir tidak ada investor yang ingin menjual saham bahkan pada valuasi tersebut!” tulis Musk.
Selain itu, SpaceX dilaporkan telah mengurangi jumlah saham yang dibeli kembali dari karyawan. Tindakan ini guna membuka peluang bagi investor baru.
Baca Juga : Gaes !!! Elon Musk Kekayaan nya Naik 20 Miliar Dolar Setelah Kemenangan Trump
Harapan pada Tesla dan Pemerintahan AS
Investor Tesla juga menaruh kepercayaan besar pada Musk karena hubungannya dengan Presiden terpilih AS, Donald Trump. Diharapkan, pengaruh Musk dapat membawa keuntungan bagi kebijakan yang mendukung industri kendaraan listrik. Musk sendiri dilaporkan telah menghabiskan lebih dari USD 250 juta untuk mendukung kampanye kemenangan Trump.
Saingan di Daftar Orang Terkaya
Elon Musk menduduki puncak daftar orang terkaya dunia, mengungguli pendiri Amazon, Jeff Bezos, yang memiliki kekayaan bersih sebesar USD 243,7 miliar (Rp 3,9 kuadriliun). Di posisi ketiga, terdapat pendiri Oracle, Larry Ellison, dengan kekayaan bersih USD 223,4 miliar (Rp 3,5 kuadriliun). (Aye/sg)
Baca Juga Artikel Berita Terupdate Lainnya dari Suaragong di Google News