eSIM: Teknologi SIM Digital yang Praktis dan Modern
Share

Suaragong.com – Teknologi terus berkembang, termasuk dalam dunia telekomunikasi, salah satu inovasi terbaru adalah embedded SIM atau lebih dikenal dengan eSIM.
Berbeda dengan kartu SIM fisik yang biasa dipasang di ponsel, eSIM merupakan chip digital yang tertanam langsung di dalam perangkat dan berfungsi layaknya kartu SIM biasa.
eSIM: Teknologi SIM Digital yang Praktis dan Modern
Dengan eSIM, pengguna tidak perlu lagi mencabut atau memasukkan kartu fisik saat ingin mengganti operator seluler.
Cukup dengan memindai QR code atau mengunduh profil operator melalui pengaturan perangkat, pengguna sudah bisa mengaktifkan layanan baru.
Teknologi ini mendukung kepraktisan, terutama bagi mereka yang sering bepergian ke luar negeri, karena bisa dengan mudah mengganti layanan tanpa membeli SIM lokal.
eSIM juga memungkinkan satu perangkat menggunakan beberapa nomor sekaligus tanpa harus memiliki dua slot SIM fisik, yang sangat berguna untuk kebutuhan pribadi dan profesional dalam satu ponsel.
Saat ini, eSIM sudah didukung oleh banyak perangkat modern seperti iPhone, Samsung Galaxy, Google Pixel, serta beberapa smartwatch dan tablet.
Di Indonesia, beberapa operator besar juga telah menyediakan layanan eSIM.
Dengan segala kepraktisan dan efisiensinya, eSIM menjadi langkah maju dalam dunia komunikasi digital yang lebih fleksibel dan ramah lingkungan.
Baca Juga : Menkomdigi Terbitkan Aturan eSIM, Dorong Masyarakat Segera Migrasi
Jangan Lupa ikuti terus Informasi, Berita artikel paling Update dan Trending Di Media Suaragong !!!. Jangan lupa untuk ikuti Akun Sosial Media Suaragong agar tidak ketinggalan di : Instagram, Facebook, dan X (Twitter). (Fz)
Baca Juga Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News