SUARAGONG.COM – Malang, Suaragong – Film horor berjudul “Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai” telah tayang di bioskop mulai 7 Maret 2024 kemarin. Film produksi Aenigma Pictures ini bukan hanya memperlihatkan kisah horornya, tetapi memperkenalkan beragam budaya Indonesia.
Keberagaman budaya Indonesia yang ditujukan terutama dalam aspek kepercayaan masyarakat lokal yang mungkin sebelumnya hanya dipahami di sebagian daerah. Yongki ingin memperkenalkan cerita horor turun temurun yang ada di Indonesia melalui film tersebut.
Yang mana ceritanya diadaptasi dari novel berjudul sama karya Achmad Benbela. Film “Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai” juga memperlihatkan mitos, kepercayaan, dan budaya Kalimantan.
Poster film itu menunjukkan makhluk mistis di Kalimantan yang dikenal dengan sebutan Kuyang. Itu merupakan kepala orang berambut panjang dengan organ tubuh menggantung melayang melintasi pemukiman warga di dekat hutan.
Sementara itu, melalui trailer tersebut, terlihat seorang wanita yang merasa cemas dan was-was karena merasa terus diawasi. Adegan lalu berpindah dimana ada mitos tentang satu wanita dari seberang pulau yang datang ke desa tersebut untuk menyempurnakan kutukan iblis.
Mitos ini pun membuat warga desa was-was karena ternyata ini bukan hanya cerita semata. Mereka mulai percaya saat salah seorang warga di desa tersebut melihat kepala manusia terbang atau yang biasa disebut kuyang, sejak kedatangan Sriatun (Alyssa Abidin).
Baca juga : Segera Hadir Film Horor Religi “Kiblat”
Kepala orang berambut panjang dengan wajah pucat serta organ menggantung ini pun membuat warga desa ketakutan. Makhluk astral ini mengincar janin merah sebagai tumbal.
Kebetulan, Sriatun yang berasal dari pulau seberang saat itu sedang mengandung. Melihat terror menyeramkan ini, Bimo (Dimas Aditya) pun berusaha melindungi istrinya, Sriatun yang sedang hamil besar. (fat/man)
Comments 1