Jombang, Suaragong.com -Dinas Sosial Kabupaten Jombang bersama Kementrian Sosial serahkan bantuan kepada penyandang disabilitas sebanyak 70 penerima berupa bantuan penambahan modal usaha, bertempat di Rumah Pelayanan Sosial Dinas Sosial Kabupaten Jombang. Senin (7/10/2024).
Baca Juga : Gaes !!! Polisi Amankan 6 Anggota Gengster Berandal di Jombang
Tanggapan Perwakilan Kementrian Sosial
Perwakilan Kementrian Sosial (Kemensos) bagian penyaluran bantuan atensi Bayu. Ia menyampaikan, Bantuan tersebut diberikan kepada penyandang disabilitas yang masih bisa bekerja atau yang memiliki usaha, bantuan kali ini tidak berupa sembako tetapi berupa peralatan untuk pengembangan usaha.
“Bantuan tidak hanya diberikan kepada disabilitas yang masih bekerja, tetapi juga ada bantuan kepada masyarakat Jombang yang memiliki penyakit katarak. Hal tersebut diberikan berupa bantuan medis yang nantinya akan dilakukan operasi di RSUD Kabupaten Jombang, “ucapnya.
Tidak hanya itu, Pembagian bantuan kepada penyandang disabilitas dilakukan secara bersesi. Pada sesi pertama dibagikan kepada 19 penerima yang berlangsung pada hari ini. Pada sesi pertama, PJ Bupati Jombang Teguh Narutomo turut hadir untuk membagikan kepada penerima sekaligus melakukan pengecekan lokasi.
Tanggapan Kepala Dinas Sosial Jombang
Ditempat sama, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Jombang Hari Purnomo Ketika diwawancara menyampaikan, ia berharap bantuan kepada penyandang disabilitas tentunya dapat mengembangkan usahanya dan dapat meningkatkan ekonomi para penyandang disabilitas.
Hari juga menyebutkan, Untuk pelaksaan operasi katarak akan berlangsung pada tanggal 14 Oktober 2024 dan 19 Oktober 2024. Saat ini masih dalam proses tahap skrining terkait kesiapan secara medis oleh RSUD Jombang.
“Jumlah yang akan melakukan operasi masih belum bisa disampaikan karena masih pada tahap skrining, tetapi kuota yang diberikan Kementrian Sosial sejumlah 100 orang,” ucapnya.
Baca Juga : Gaes !!! Perumdam Tirta Kencana Normalisasi Distribusi Air Bersih di Jombang
Jangan Lupa ikuti terus Informasi, Berita artikel paling Update dan Trending Di Media Suaragong !!!. Jangan lupa untuk ikuti Akun Sosial Media Suaragong agar tidak ketinggalan di : Instagram, Facebook, dan X (Twitter). (Ale/Fz/Sg).