Suaragong.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Lumajang menggelar Apel Siaga Pemilihan Serentak Tahun 2024 di Stadion Semeru, Kabupaten Lumajang, pada Selasa (19/11/2024) pagi. Acara ini diikuti oleh sekitar 2.500 petugas Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) dari seluruh kecamatan di Lumajang. Apel bertujuan untuk mengecek kesiapan petugas PTPS menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024.
Baca Juga : Gaes !!! TNI dan Pemerintah Lumajang Sinergikan Kekuatan untuk Keamanan Pilkada 2024
Tanggapan Ketua Bawaslu Lumajang
Ketua Bawaslu Kabupaten Lumajang, Lutfiati Amerta. Ia yang memimpin apel, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian persiapan pengawasan pemungutan dan penghitungan suara (Putungsura) pada Pilkada Serentak 2024. “Apel Siaga ini menjadi wujud komitmen kita dalam menjaga integritas Pemilu, dan memastikan seluruh pengawas memiliki pemahaman yang mendalam tentang regulasi tahapan Pemilihan Serentak,” ungkap Lutfiati.
Dalam kesempatan tersebut, Lutfiati mengingatkan kepada seluruh petugas pengawas untuk terus meningkatkan koordinasi dengan berbagai pihak terkait di wilayah masing-masing. Selain itu, ia menekankan pentingnya memanfaatkan teknologi dalam menjalankan tugas dan melakukan mitigasi terhadap potensi kerawanan serta pencegahan pelanggaran.
“Utamakan upaya pencegahan terhadap potensi pelanggaran dan menegakkan aturan secara adil jika terjadi pelanggaran. Kita harus bersikap tegas, netral, dan menjaga integritas dalam setiap langkah pengawasan,” tegas Lutfiati.
Apel Siaga ini dihadiri oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Kabupaten Lumajang, Forkopimda Kabupaten Lumajang, serta berbagai elemen pengawasan Pemilu seperti Panwas Kecamatan, PKD, dan PTPS se-Kabupaten Lumajang. Lutfiati juga berpesan agar seluruh petugas pengawas menjaga kesehatan selama menjalankan tugasnya, berharap agar pengawasan Pilkada Serentak berjalan lancar dan sukses.
Baca Juga : Gaes !!! Ratusan Aparat Gelar Simulasi Penanganan Konflik Sosial Jelang Pilkada 2024 di Lumajang
Jangan Lupa ikuti terus Informasi, Berita artikel paling Update dan Trending Di Media Suaragong !!!. Jangan lupa untuk ikuti Akun Sosial Media Suaragong agar tidak ketinggalan di : Instagram, Facebook, dan X (Twitter). (Fz/Sg).