Gaes !!! BPBD Siaga 24 Jam Jelang Lebaran?
Share

Malang, Suaragong – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang telah menyiapkan sejumlah antisipasi bencana saat mudik lebaran 2024. Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang Sadono Irawan menerangkan, salah satunya tetap menyiagakan pos lapangan (Poslap) yang tersebar di wilayah rawan bencana. “Yakni Poslap Ngantang, Poslap Jabung, Poslap Gedangan, dan Poslap Tirtoyudo,” konfirmasinya Selasa (26/3/2024).
terdapat personel yang akan siaga 24 jam secara shift. Dikatakan Oleh sando bahwa, hal ini sebagai bentuk kesiapan dari BPBD Kabupaten Malang menjelang mudik lebaran nanti. meskipun rapat kordinasi tentang pengamanan mudik lebaran Idul Fitri 1445 H/2024 belum dibahas.
“Mengenai Mudik lebaran belum dibahas bersama forkopimda, namun kalau kami seperti biasa artinya BPBD siaga 24 jam 7 hari di hari lebaran,” ujarnya
Meskipun sudah siaga selama 24 jam, BPBD tidak tergabung dengan sejumlah pos yang akan disiapkan Polres Malang. Karena itu sangat susah penarikan personel jika ada bencana alam di wilayah tertentu.
“Alat-alat kami juga tidak tercover ke semua pos yang disiapkan Polres Malang,” katanya. Maka dari itu, berangkat dari pengalaman itulah, sepakat akan mendirikan Pos Pengamanan mandiri. Namun, tidak menutup kemungkinan komunikasi dan kordiniasi terus terjalin.
Sementara itu, Kabag Ops Polres Malang Kompol M Bagus menerangkan, dirinya akan bekerjasama dengan BPBD terkait Siap siaga terhadap bencana. Sebab hal itu merupakan kendali BPBD.”Nanti membuat pos tanggap bencana namun ini dibawah kordiniasi BPBD. Karena ranahnya,” katanya.
Sebagai Informasi lebih lanjut, Polres Malang kabarnya akan mendirikan 10 pos yang terdiri dari :
- Delapan pos pengamanan,
- satu pos pelayanan, dan
- satu pos bergerak yang akan disebar di wilayah Kabupaten Malang.
“Untuk pos bergerak ini terbilang baru, fungsinga menyasar jalur-jalur rawan padat kendaraan,” katanya.Dimungkinkan, pos-pos ini dibangun setelah ada intruksi dari Mabes Polri. Namun demikian, secara kesiapan, Polres Malang, sudah siap.”Yang jelas, sebelum operasi ketupat semeru 2024 yang dimulai 4 April 2024, H-3-2 hari, pos-pos tersebut sudah terpasang,” pungkasnya. (nif/man)