SUARAGONG.COM – China terus menunjukkan kemajuan dalam teknologi transportasi ramah lingkungan dengan meluncurkan kereta cepat hidrogen pertama di dunia. Kereta yang diberi nama CINOVA H2 ini dipamerkan di ajang InnoTrans 2024. Salah satu pameran teknologi transportasi internasional yang berlangsung di Berlin, Jerman. Kereta ini merupakan inovasi besar dalam teknologi hijau karena mampu beroperasi tanpa emisi karbon dan menggunakan tenaga hidrogen sepenuhnya.
Spesifikasi dan Teknologi
Kereta CINOVA H2 dikembangkan oleh CRRC Qingdao Sifang, anak perusahaan China Railway Rolling Stock Corporation (CRRC). Yang berbasis di Provinsi Shandong, Tiongkok. Kereta ini menggunakan sel bahan bakar hidrogen untuk menghasilkan listrik. Melalui reaksi elektrokimia antara hidrogen dan oksigen, yang menjadikannya ramah lingkungan karena hanya menghasilkan air sebagai produk samping.
Menurut Liang Caiguo, perancang senior di CRRC Qingdao Sifang, CINOVA H2 dilengkapi dengan sel bahan bakar berdaya tinggi hingga 960 kW. Kereta ini memiliki kecepatan jelajah 160 km/jam dan mampu mencapai kecepatan tertinggi 200 km/jam. Dengan jangkauan operasional hingga 1.200 km, kereta ini hanya membutuhkan 15 menit untuk mengisi penuh bahan bakar hidrogennya.
Keunggulan Kereta Cepat Hidrogen Pada Lingkungan
Kereta cepat hidrogen ini tidak hanya menawarkan transportasi berkecepatan tinggi, tetapi juga berkontribusi besar pada pengurangan emisi karbon. CINOVA H2 sepenuhnya bebas polusi udara, dengan emisi karbon nol, sehingga mampu mengurangi 730 metrik ton emisi karbon per tahun jika dioperasikan sejauh 300.000 km per tahun. Efisiensi energi kereta ini juga tinggi, hanya mengonsumsi kurang dari 0,3 gram hidrogen per penumpang kilometer saat beroperasi pada kecepatan penuh.
Yang menarik, kereta ini juga menggunakan teknologi daur ulang inovatif. Air hasil reaksi elektrokimia dimurnikan dan didaur ulang untuk memenuhi kebutuhan air bagi layanan penumpang. Teknologi ini menambah nilai ramah lingkungan dari kereta tersebut.
Fasilitas dan Teknologi Cerdas
Selain aspek lingkungan, CINOVA H2 juga menawarkan teknologi canggih dan fitur-fitur pintar yang dirancang untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan penumpang. Kereta ini dilengkapi dengan platform pintar Smart Care, yang dapat melakukan diagnosa mandiri untuk mendeteksi masalah pemeliharaan, sehingga meningkatkan keandalan operasionalnya.
Fasilitas bagi penumpang juga dirancang canggih, termasuk jendela interaktif pintar, layar digital interaktif, dan Wi-Fi onboard. Sistem keamanan hidrogen pada kereta ini telah diuji dalam berbagai skenario dan dilengkapi dengan beberapa lapisan perlindungan keselamatan, termasuk deteksi cerdas dan perlindungan keamanan.
Masa Depan Transportasi Hijau
Peluncuran kereta cepat hidrogen pertama di dunia ini menandai langkah penting menuju masa depan transportasi yang lebih bersih dan ramah lingkungan. Dengan kapasitas penumpang lebih dari 1.000 orang, kereta ini memberikan solusi transportasi massal yang efisien, berkelanjutan, dan berteknologi tinggi.
Dengan teknologi hidrogen yang semakin berkembang, China menegaskan peranannya sebagai pionir dalam revolusi transportasi ramah lingkungan yang dapat menginspirasi negara-negara lain untuk berinvestasi lebih banyak dalam teknologi bersih.
Baca Juga : Gaes !!! ByteDance dan Huawei Bersatu Kembangkan AI, Tantang Dominasi AS