Jombang, Suaragong – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) jombang gelar lomba fashion show yang merupakan deretan dari kegiatan “Jombang Eco Creative 2024”, Dipimpin langsung Kepala Dinas Lingkungan Hidup Jombang Miftahul Ulum, di ikuti 72 peserta kategori SD, SMP, SMA dan umum, Bertempat di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kebonratu, sabtu (29/06/2024) Lalu.
Dinas Lingkungan Hidup
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) jombang Miftahul Ulum menyampaikan, kegiatan ini merupakan puncak peringatan hari Lingkungan Hidup yang kita laksanakan kemarin tanggal 5 Juni melalui upacara apel bersama di Alun-alun yang di hadiri PJ Bupati jombang, dari tanggal 5 Juni hingga sekarang ada beberapa rangkaian kegiatan termasuk, cerdas cermat lingkungan hidup (CCLH), lomba fotografi, sekarang hari terakhir fashion show.
Antusias masyarakat sangat baik salah satu bukti terlihat banyak masyarakat yang mendatangi stand pameran nampak full tidak ada yang kosong.
“Puncak Acara hari ini merupakan bagian dari peringatan hari Lingkungan Hidup, dengan kegiatan lomba fashion show dan penyerahan hadiah dari beberapa event yang kemarin diadakand, ” Paparnya.
“Tujuan kegiatan memperingati Hari Lingkungan Hidup, untuk menggali inovasi, kekreatifan pegiat lingkungan masyarakat, ” Ungkapnya.
“Bahan dasar fashion show harus dari sampah-sampah plastik yang tidak bisa di gunakan dan harus murni dari sampah, ” Lanjutnya.
Harapan
“Harapan kami, supaya sampah dapat terkurangi dari sumbernya, jadi sampah tidak sampai keluar ke TPA itu di rumah manfaatkan, supaya sampah dirumah berkurang dan yang ke TPA menjadi lebih sedikit, Mudah-mudahan menjadi kesan dan pertanda penting supaya kita kedepanya lebih baik lagi, ” Harapnya
Ulum berpasan,kita tidak bisa bekerja sendiri, masalah lingkungan adalah tanggung jawab bersama, mari kita secara bersama-sama menanggung beban ini secara bersama-sama supaya lingkungan ini menjadi lebih baik dengan cara tidak membuang sampah sembarangan, “pungkasnya.
Perlu diketahui untuk juara fashion show juara lomba Fashion Show daur ulang sebagai berikut ini :
kategori SD/SMP Jombang Eco Creative 2024 adalah:
- Juara 1 : Nabila MTSN 16 Jombang
- Juara 2 : Kirana Levalina SMPN 2 Jombang
- Juara 3 : Chaila SMPN 1 Kudu
- Juara Harapan 1 : Jihan Aqila Putri
- Juara Harapan 2 : Abhisna Himalaya
- Juara Harapan 3 : Celvi Ciptaning
kategori SMA/UMUM Jombang Eco Creative 2024 adalah:
- Juara 1: Zamara Bakti MAN 4 Jombang
- Juara 2: Ling Ling Puspitasari SMAN Jogoroto
- Juara 3: Maya Anjelina (Daur ulang Jombang)
- Juara Harapan 1: Amelia Rizki SMAN Jogoroto
- Juara Harapan 2: Anggun Puspa MAN 1 Jombang
- Juara Harapan 3: Nurma Eviana SMAN Jogoroto. (ale)