Lifestyle, Suaragong – Saat ini para pembuat game teengah berbondong-bondong memenuhi pasar game mobile yang begitu laris dari tahun-ketahun. Perkembangaannya secara signifikat terlihat dari berbagai game entah yang berasal dari Console, PC maupun game hp itu sendiri mulaai memenuhi kplaystore dan appstore. Tak ketinggalan juga kepopuleran game Multiplayer Online Battle Arena (MOBA) yang terus mendapat peringkat tinggi di berbagai platform. Serta dari keteranarannya juga menjadikan berbagai ajang kompitisi E-Sport yang besar hingga ketingkat internasional. Dan kini tidak mau kalah juga, game mobile dari china bakalan rilis versi Global dan siap guncangkan pasar game mobile, yaitu Honor Of Kings atau HOK.
Memperbesar Pasar Game Mobile
Game berbasis MOBA yang ngetren belakangan ini. Meski bukan yang pertama untuk di Versi mobile namun game ini merupakan permainaan yang cukup besar di industri game China. Dimana HOK ini hampir berusia satu dekade dan bisa dibilang cukup senior dikalangan game lain. Kini HOK akan memasarkan dan meluakan ekspansinya ke berbagai negara secara global.
Honor of Kings International Championship
Game HOK juga turut mencuri perhatian para gamer dari ajang kompetisinya yaitu : Honor of Kings International Championship. Dengan prize pool mencapai 10 juta US dollar atau sekitar Rp 155 miliar. Jumlah yang bukan main-main. Selain itu terdapat informasi jika keuntungan dari HOK bisa mencapai tidak kurang dari 2,45 miliar US dollar. Sehingga menjadikannya sebagai game dengan penghasilan terbesar di tahun itu. HOK gak bisa diremehkan nih gaes !!!.
Selain itu Game Honor Of Kings juga Hadir di dalam Esport World Cup di Arab Saudi 2024. Bisa dibilang Menggarisbawahi potensinya untuk menjadi pemain utama di arena esports global.
Seputar Game
HOK dikembangkan oleh TiMi Studio Group dan diterbitkan oleh Tencent Games pada tahun 2015. Dimana menyajikan sebuah pengalaman mekanis pertarungan dan strategi layaknya game moba sekaligus menjadi revolusioner gaming mobile yang akan memikat para pemain di diseluruh penjuru dunia. Game ini juga mencatat jika terdapat 100 juta pemain aktif secara rata-rata di 2020. Kemudian menjadi pilihan hiburan sosial di tiongkok. Bisa dikatakan, Sudah populer sebelum masuk Global, bukan main!!.
Berdasarkan Game Play-nya, Sama seperti game moba pada umumnya yaitu Mobile Legend, Arena Of Valor dll. HOK memiliki konsep hero yang bervariasi dengan role dan abillity-nya khusus di tiap hero-nya. Menampilkan pula gambaran peta dengan 3 jalur. akan ada 2 tim beranggotaakan Masing-masing 5 player dengan tujuan mengalahkan lawannya dan menghancurkan base/markas musuh. Karakter didalam gamenya juga memiliki inspirasi dari Sejarah, Tokoh dan culture negara asalnya china. Tidak heran game ini begitu terkenal dan mudah diterima disana.
Keseimbangan atau Balace di HOK juga sudah mengalami perkembangan selama bertahun-tahun. Mulai dari Keseimbanagn gameplay, hero, grafis, hingga musiknya juga diperhatikan. HOK sendiri mengklaim jika berkolaborasi dengan Komposer terkenal dunia untuk meenyajikan efek musik dan suara yang mantul, mantap betul. Teerbukti dari pada tahun 2019, HOK berhasil memenangkan penghargaan meendali emas di Global Music Awards.
Dikabarkan pada hari ini Honor Of Kings bisa kalian uduh di Playstore, tepatnya 20 Juni 2024 versi Global pertamanya. Jadi bagaimana? Apakah kalian bakalan belok arah dan mencoba bermaian HOK?. (aye/sg)
Comments 2