Malang, Suara Gong. Festival Peduli Sampah Nasional (FPSN) 2023 Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia (KLHK), memilih “Dari Linear Tradisional Menuju Sirkular Ekonomi” sebagai tema acara.
Melalui Rosa Vivien Ratnawati, sebagai Dirjen Pengelolaan Sampah, Limbah, Bahan Beracun dan Berbahaya (PSLB3), KHLK, mendukung kolaborasi multisektor yang terjalin dalam mendukung ekonomi Sirkular atau ekonomi daur ulang untuk penanganan limbah plastik.
“Festival Peduli Sampah Nasional 2023 diharapkan menjadi forum bersama dalam menuntaskan persoalan sampah di Indonesia, menuju Zero Waste, Zero Emission,” kata Rosa
Baca Juga : Gaes! Muncul Boikot DKM Setelah Meninggalnya Seniman Gimbo!
Tanggapan positif disampaikan pihak Danone Indonesia. Karyanto Wibowo, selaku Direktur Sustainable Development, salah satu mitra strategis pemerintah menyatakan, Danone-AQUA bangga terlibat dalam kegiatan FPSN 2023. “Wujud nyata dari komitmen menanggulangi sampah dengan memperkuat ekosistem sirkular,” Kata Karyanto.
Danone-AQUA berupaya menggencarkan program Inclusive Recycling Indonesia (IRI). Program pengelolaan sampah berbasis masyarakat dengan reuse, reduce, recycle (TPS3R) pada tempat pengelolaan sampah terpadu (TPST)
Perusahaan juga dapat memanfaatkan limbah dari produk tersebut untuk menjadi bahan baku atau produk baru. (ind/eko)