Suaragong.com – Ratusan aparat gabungan yang terdiri dari TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah menggelar simulasi penanganan konflik sosial dalam rangka persiapan Pilkada lumajang 2024. Latihan tersebut berlangsung di halaman Pemkab Lumajang pada Jumat, 15 November 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk mengasah kemampuan aparat dalam menghadapi potensi gangguan sosial yang bisa terjadi selama proses Pilkada.
Simulasi penanganan konflik sosial ini menggunakan skenario protes dari sekelompok demonstran yang menolak hasil Pilkada. Dengan berbagai kemungkinan situasi yang dapat memicu kerusuhan, latihan ini dirancang untuk memastikan kesiapan semua pihak dalam menghadapi ketegangan yang mungkin timbul selama proses pemilu.
Baca Juga : Gaes !!! Pemerintah Kabupaten Lumajang Komitmen Pastikan Pilkada 2024 Lancar dan Kondusif
Tanggapan Komandan Kodim Lumajang
Komandan Kodim 0821 Lumajang, Letkol Inf Ronny Wijaya Koesuma. Beliau menekankan pentingnya latihan tersebut untuk memastikan pelaksanaan Pilkada berjalan dengan aman dan lancar. “Tujuan dari simulasi ini adalah untuk memberikan gambaran yang jelas tentang bagaimana kita semua harus bertindak dalam menghadapi potensi gangguan atau situasi darurat yang dapat memicu kerusuhan,” kata Ronny.
Tanggapan Pj Bupati Lumajang
Penjabat Bupati Lumajang, Indah Wahyuni (Yuyun), juga turut menyampaikan pentingnya sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah dalam menjaga keamanan serta mencegah terjadinya gangguan pada Pilkada. “Dengan adanya persiapan yang matang, kami berharap Pilkada di Lumajang bisa berjalan dengan lancar, aman, dan damai,” ungkap Yuyun.
Simulasi ini mendapat apresiasi karena menunjukkan komitmen bersama untuk menciptakan suasana Pilkada yang damai, dengan harapan agar setiap tahapan dapat terlaksana dengan aman tanpa ada gangguan yang merugikan masyarakat.
Baca Juga : Gaes !!! Pemkab Lumajang Raih Penghargaan Keterbukaan Informasi sebagai Kabupaten Informatif
Jangan Lupa ikuti terus Informasi, Berita artikel paling Update dan Trending Di Media Suaragong !!!. Jangan lupa untuk ikuti Akun Sosial Media Suaragong agar tidak ketinggalan di : Instagram, Facebook, dan X (Twitter). (Fz/Sg).