SUARAGONG.COM – Infinix telah mengumumkan smartphone layar lipat pertama mereka, Infinix Zero Flip. HP lipat mereka ini akan dirilis secara resmi di pasar India pada tanggal 17 Oktober 2024. Peluncuran ini menandai langkah penting bagi Infinix dalam memasuki segmen smartphone lipat yang semakin berkembang.
Infinix Zero Flip Meluncur Pertama Kali di India
Meskipun informasi detail mengenai harga dan fitur lengkap dari Infinix Zero Flip baru akan diungkap saat peluncuran. Namun ada beberapa spesifikasi utama yang telah diketahui. Smartphone ini terlihat sangat mirip dengan produk lipat Tecno, yang juga merupakan bagian dari Transsion Holdings, Yaitu Phantom V Flip 2. Desain dan spesifikasi kedua perangkat ini hampir identik, dengan perbedaan di bagian kamera depan.
Spesifikasi Infinix Zero Flip
Infinix Zero Flip hadir dengan layar lipat berukuran 6,9 inci menggunakan panel LTPO AMOLED Full HD+ dengan refresh rate 120Hz. Di bagian luar, terdapat layar cover berukuran 3,64 inci yang juga menggunakan panel AMOLED dengan resolusi 1056 × 1066 piksel dan refresh rate 120Hz. Pada layar cover ini, terdapat dua sensor kamera: kamera utama 50MP dari Samsung GN5 dengan dukungan OIS dan kamera ultra-wide 50MP. Di sisi lain, kamera selfie yang tersemat di layar internal juga beresolusi 50MP. Menariknya, baik kamera depan maupun belakang dapat merekam video dengan resolusi hingga 4K pada 60fps.
Untuk performa, Infinix Zero Flip ditenagai oleh chipset kelas menengah MediaTek Dimensity 8020, dilengkapi dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal 512GB berbasis UFS 3.1. Daya smartphone ini berasal dari baterai berkapasitas 4720mAh yang mendukung pengisian daya cepat sebesar 70W.
Model dan Fitur
Dari segi desain engsel, Infinix mengklaim bahwa Zero Flip menggunakan desain terbaru bertipe waterdrop yang dirancang untuk meminimalkan bekas lipatan pada layar. Daya tahan engsel juga telah diuji untuk mampu melakukan 400.000 kali buka tutup.
Hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai kemungkinan peluncuran Infinix Zero Flip di pasar Indonesia. Namun, diperkirakan smartphone ini akan dibanderol dengan harga sekitar Rp 9 juta di pasar India.
Dengan peluncuran Infinix Zero Flip, perusahaan berharap dapat menarik perhatian pengguna yang mencari inovasi dan fleksibilitas dalam pengalaman smartphone mereka. Kita tunggu saja perkembangan selanjutnya setelah peluncuran resmi pada 17 Oktober mendatang. (Aye/Sg).