Type to search

Gaya Hidup Peristiwa

Harga BBM Pertamina November 2025: Dexlite dan Pertamina Dex Naik

Share
Pertamina resmi melakukan penyesuaian harga BBM per November 2025. Penyesuaian ini mulai berlaku hari ini, Sabtu (1/11/2025),

SUARAGONG.COM – PT Pertamina (Persero) resmi melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) per November 2025. Penyesuaian ini mulai berlaku hari ini, Sabtu (1/11/2025), dengan kenaikan terjadi pada jenis BBM diesel, sementara produk lain tetap stabil.

Harga BBM Pertamina November 2025: Dexlite dan Pertamina Dex Naik

Berdasarkan informasi dari laman resmi Pertamina, harga Dexlite kini dibanderol Rp13.900 per liter. Naik Rp200 dari bulan sebelumnya yang masih Rp13.700. Sementara Pertamina Dex naik menjadi Rp14.200 per liter, juga meningkat Rp200 dari harga sebelumnya Rp14.000.

Untuk jenis bensin, Pertamax (RON 92) dan Pertamax Turbo (RON 98) masih bertahan di harga lama, masing-masing Rp12.200 per liter dan Rp13.100 per liter. Adapun Pertamax Green RON 95 juga tetap di angka Rp13.000 per liter.

Berikut daftar lengkap harga BBM Pertamina per November 2025 di berbagai wilayah Indonesia:

Pulau Jawa (Jakarta, Banten, Jabar, Jateng, Jatim, DIY):

  • Pertamax: Rp12.200/liter
  • Pertamax Turbo: Rp13.100/liter
  • Pertamax Green: Rp13.000/liter
  • Dexlite: Rp13.900/liter
  • Pertamina Dex: Rp14.200/liter
  • Pertalite: Rp10.000/liter

Sumatra (Riau, Kepri, Bengkulu, Sumbar, Sumut, Lampung, Babel):
Harga BBM di wilayah Sumatra berkisar antara Rp12.500 hingga Rp14.600 per liter tergantung provinsi.

Kalimantan dan Sulawesi:
Pertamax rata-rata Rp12.500 per liter, Dexlite Rp14.000, dan Pertamina Dex Rp14.300 per liter.

Bali, NTB, dan NTT:
Harga BBM tak jauh berbeda dengan Pulau Jawa, dengan Dexlite Rp13.700 dan Pertamina Dex Rp14.000 per liter.

Wilayah Timur (Maluku hingga Papua):
Harga Pertamax berkisar Rp12.500/liter, sementara Dexlite dan Pertamina Dex dijual antara Rp14.000 hingga Rp14.300 per liter.

Menariknya, wilayah Free Trade Zone Batam dan Sabang justru memiliki harga lebih murah. Di Batam, Pertamax dijual Rp11.700 per liter, sedangkan di Sabang hanya Rp11.500 per liter.

Kenaikan terbatas pada jenis diesel ini disebut bagian dari penyesuaian harga berkala berdasarkan tren harga minyak dunia dan nilai tukar rupiah. Sementara harga BBM non-subsidi lain masih dipertahankan untuk menjaga stabilitas daya beli masyarakat. Kebijakan harga BBM ini akan terus dievaluasi setiap bulan, menyesuaikan dengan dinamika pasar global serta kebijakan energi nasional. (Aye/sg)

Tags:

You Might also Like

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

  • sultan69
  • sultan69
  • sultan69
  • sultan69
  • sultan69
  • sultan69