Kabupaten Malang Raih 3 Medali di Cabor Arung Jeram Porprov Jatim 2025
Share

SUARAGONG.COM – Prestasi membanggakan diraih kontingen Kabupaten Malang dalam debutnya di cabang olahraga Arung Jeram pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Jawa Timur 2025. Meskipun baru pertama kali mengikuti cabor ini, tim Kabupaten Malang sukses memboyong 1 medali emas dan 2 medali perunggu, sebuah pencapaian yang mengejutkan sekaligus membanggakan.
Kabupaten Malang Ambil 3 Medali di Cabor Arung Jeram Porprov Jatim 2025
Ketua Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Kabupaten Malang, Purwoto, mengungkapkan rasa syukurnya atas hasil yang diraih oleh para atlet yang bertanding penuh semangat di ajang bergengsi ini.

Ketua Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Kabupaten Malang, Purwoto (Pers)
“Alhamdulillah, walaupun ini adalah kali pertama kami mengikuti Arung Jeram di Porprov, kami berhasil membawa pulang satu emas dari tim putra di kategori R4, serta dua perunggu dari kelas R6 dan down river,” ujarnya saat ditemui, Kamis (3/7/2025).
Baca Juga : Atlet Kabupaten Malang Sumbang Emas di Triathlon Porprov Jatim 2025
14 Atlet, 8 Kelas, dan Perjuangan Tanpa Seleksi
Dalam keikutsertaannya kali ini, FAJI Kabupaten Malang menurunkan 14 atlet untuk berlaga di delapan kelas pertandingan. Namun perjuangan tim ini bukan tanpa tantangan. Persiapan yang sangat minim menjadi salah satu kendala utama. Bahkan, Ketua FAJI baru ditunjuk tiga bulan sebelum pelaksanaan Porprov.
“Persiapannya sangat mepet. Baru tiga bulan saya dipercaya sebagai Ketua FAJI, kita masih bingung cari atlet. Jadi bukan seleksi, tapi benar-benar mencari siapa yang mau ikut Porprov,” jelas Purwoto.
Berbeda dengan cabor lain yang biasanya melakukan seleksi ketat karena banyak peminat, tim Arung Jeram Kabupaten Malang justru harus bekerja ekstra keras merekrut atlet.
Baca Juga : Atlet Binaraga Kabupaten Malang Sabet Juara Umum Porprov Jatim 2025
Lawan Kuat Tak Surutkan Semangat ‘Singo Edan’
Meski datang sebagai pendatang baru, tim Arung Jeram Kabupaten Malang tidak gentar menghadapi lawan-lawan tangguh seperti Probolinggo, Surabaya, Gresik, dan Sidoarjo, yang sudah lebih dulu memiliki atlet-atlet andalan hingga tingkat nasional.
Namun dengan semangat khas ‘Singo Edan’, julukan Arema, para atlet muda Kabupaten Malang tetap tampil garang dan penuh semangat di medan sungai. Hasilnya, tiga medali berhasil mereka raih, sebagai bukti bahwa semangat juang dan kerja keras mampu menyaingi pengalaman panjang lawan.
“Lawan-lawan kami berat, mereka punya pengalaman dan atlet nasional. Tapi anak-anak tidak takut, tetap bertarung untuk membawa nama baik Kabupaten Malang,” tutur Purwoto bangga.
Menatap Porprov 2027 di Surabaya dengan Optimisme
Capaian ini tidak hanya menjadi kebanggaan tersendiri. Tapi juga menjadi titik awal untuk membangun tim Arung Jeram Kabupaten Malang yang lebih solid di masa mendatang. Purwoto menegaskan bahwa ke depan pihaknya akan mulai fokus pada pembinaan jangka panjang. Termasuk mencari bibit atlet baru dari berbagai wilayah di Kabupaten Malang.
“Porprov berikutnya di Surabaya. Mulai sekarang kita akan persiapkan lebih baik, lebih matang, dan mencari atlet-atlet muda yang benar-benar punya potensi,” tegasnya.
Dengan modal pengalaman dan semangat yang tak pernah padam, Kabupaten Malang siap menjadikan arung jeram sebagai salah satu cabor andalan. Terutama di ajang-ajang mendatang.
Langkah pertama yang manis ini membuktikan bahwa dengan tekad dan keberanian, prestasi bisa diraih meski dari keterbatasan. Arung jeram kini menjadi warna baru bagi Kabupaten Malang dalam peta olahraga air Jawa Timur. (Nif/Aye)