Type to search

Daerah

Kejuaraan Pencak Silat Jember Championship 2 Resmi Dimulai

Share
Kejuaraan Pencak Silat Jember Championship 2 Resmi Dimulai

Suaragong.com – Kejuaraan Pencak Silat Jember Championship 2 resmi dibuka pada hari ini di GOR PKPSO Jember. Acara yang berlangsung pada 9-10 Januari 2025 ini dihadiri oleh masyarakat yang memadati tribun, menandakan antusiasme tinggi terhadap event bergengsi ini.

Dalam acara pembukaan Kejuaraan, hadir Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Jember, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jember (Disparbud), Dinas Pendidikan Jember (Dispendik), serta Polsek Kaliwates. Mereka memberikan sambutan dan mendukung penuh kejuaraan ini yang bertujuan untuk mengembangkan seni bela diri pencak silat di Jawa Timur dan sekitarnya.

Kejuaraan ini diikuti oleh sekitar 900 atlet dari berbagai daerah, termasuk Jawa Timur, Bali, dan Yogyakarta. Para peserta, yang terdiri dari atlet senior dan junior, akan bertanding dalam berbagai kategori, baik pertandingan tarung maupun seni. Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Jember, Dr. Edy Budi Susilo, M.Si. Ia menyatakan kebanggaannya atas terselenggaranya kejuaraan ini, yang diharapkan dapat memperkenalkan pencak silat lebih luas.

Kejuaraan ini juga diharapkan dapat menjadi ajang pencarian bakat baru dan mempererat hubungan antar daerah melalui olahraga.

Baca Juga : Dinas Sosial Jember Terima Penghargaan pada Hari Jadi ke-96 Kabupaten Jember

Jangan Lupa ikuti terus Informasi, Berita artikel paling Update dan Trending Di Media Suaragong !!!. Jangan lupa untuk ikuti Akun Sosial Media Suaragong agar tidak ketinggalan di : InstagramFacebook, dan X (Twitter). (Fz/Sg).

Baca Juga Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News

Tags:

You Might also Like

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *