Type to search

Daerah

Langkah Konkret Kampus Polinema Lumajang Kurangi Emisi Gas Rumah Kaca

Share
Langkah Konkret Kampus Polinema Lumajang Kurangi Emisi Gas Rumah Kaca

Suaragong.com – Politeknik Negeri Malang (Polinema) PSDKU Lumajang bersama Cabang Dinas Kehutanan Kabupaten Lumajang melaksanakan aksi penghijauan di area kampus pada Rabu (22/1/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kelestarian lingkungan serta mengurangi emisi gas rumah kaca.

Koordinator Polinema PSDKU Lumajang, Gunawan Budi Prasetyo, menegaskan bahwa penghijauan sangat penting untuk menciptakan lingkungan kampus yang hijau dan sehat. “Kami berkomitmen untuk terus menjaga dan mengembangkan penghijauan di area kampus,” ujarnya. Gunawan juga menyampaikan rencana untuk melanjutkan kegiatan ini secara berkesinambungan mengingat banyaknya lahan kosong di kampus.

Kepala Cabang Dinas Kehutanan Kabupaten Lumajang, Ahmad Achyani, menyatakan dukungannya terhadap aksi ini dengan menyediakan bibit pohon. Menurutnya, penghijauan ini merupakan bagian dari upaya konkret untuk mengurangi dampak perubahan iklim dan meningkatkan kualitas lingkungan hidup. “Kami berharap Polinema merawat tanaman ini agar tumbuh dengan baik dan memberikan dampak positif,” katanya.

Sebanyak 200 bibit pohon, termasuk sengon, alpukat, trembesi, dan mangga, ditanam dalam kegiatan ini. Aksi ini diharapkan dapat memberikan manfaat jangka panjang, baik untuk lingkungan kampus maupun masyarakat sekitar.

Baca Juga : Forkopimda Lumajang Tanam Jagung Serentak Dukung Swasembada Pangan

Jangan Lupa ikuti terus Informasi, Berita artikel paling Update dan Trending Di Media Suaragong !!!. Jangan lupa untuk ikuti Akun Sosial Media Suaragong agar tidak ketinggalan di : InstagramFacebook, dan X (Twitter). (Fz/Sg).

Baca Juga Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News

Tags:

You Might also Like

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *