Muhammadiyah Dukung Rencana Prabowo Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
Share

Suaragong.com – Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Syafiq Mughni, menyatakan dukungannya terhadap rencana Presiden RI Prabowo Subianto untuk evakuasi warga Gaza, Palestina, ke Indonesia.
Muhammadiyah Dukung Rencana Prabowo Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
Ia menegaskan bahwa evakuasi tersebut harus bersifat sementara dan tidak seperti relokasi permanen.
Muhammadiyah Dukung Rencana Prabowo Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
“Kalau itu sifatnya sementara untuk kepentingan pengobatan, perawatan kesehatan, dan pendidikan dalam waktu terbatas, tentunya bagus,” ujar Syafiq saat dihubungi, Kamis (10/4/2025).
Syafiq menyebut bahwa warga yang akan dievakuasi tidak banyak, karena hanya mencakup mereka yang terluka akibat serangan brutal di Gaza.
Ia juga menekankan pentingnya pengembalian mereka ke Palestina setelah pemulihan selesai. “Harus secepatnya dikembalikan,” tambahnya.
Selain untuk pengobatan, Syafiq juga mendukung pemberian akses pendidikan bagi warga Gaza, seperti yang telah dilakukan Muhammadiyah melalui program beasiswa bagi pelajar Palestina.
Presiden Prabowo sebelumnya menyatakan kesiapannya mengevakuasi hingga 1.000 warga Gaza yang terluka, termasuk anak-anak dan korban trauma.
Pemerintah Indonesia juga akan mengirim Menteri Luar Negeri untuk berkonsultasi dengan pihak Palestina dan negara-negara Timur Tengah terkait teknis pelaksanaan evakuasi.
Baca Juga : Serangan Mematikan Israel pada Petugas Medis di Gaza
Jangan Lupa ikuti terus Informasi, Berita artikel paling Update dan Trending Di Media Suaragong !!!. Jangan lupa untuk ikuti Akun Sosial Media Suaragong agar tidak ketinggalan di : Instagram, Facebook, dan X (Twitter). (Fz).
Baca Juga Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News