NASA Membagikan Gambar Nebula Mirip Mata
Share

SUARAGONG.COM – Lembaga Antariksa Amerika Serikat (NASA) baru-baru ini merilis gambar menakjubkan dari sebuah nebula planet yang sangat mirip dengan mata manusia. Nebula ini, dikenal sebagai NGC 7293 atau Nebula Helix, terletak sekitar 700 tahun cahaya dari Bumi di konstelasi Aquarius.
Gambar yang diambil oleh Teleskop Luar Angkasa Hubble ini menampilkan detail yang luar biasa dari nebula. Yang menyerupai mata manusia dengan pupil gelap di tengahnya. Struktur yang mirip mata ini sebenarnya adalah cakram gas dan debu yang terlempar dari bintang yang sedang mati di pusatnya.
Proses Pembentukan Nebula Planet
Proses pembentukan nebula planet dimulai dengan fase Red Giant. Di mana bintang seperti Matahari kehabisan bahan bakar hidrogen di intinya dan mulai mengembang menjadi bintang raksasa merah.
Setelah itu, lapisan luar bintang terlepas ke ruang angkasa, menciptakan angin bintang yang kuat, yang membawa gas dan debu, termasuk hidrogen, helium, dan oksigen. Bintang yang masih menyala di pusat nebula memancarkan radiasi ultraviolet yang menyebabkan gas dan debu.
Baca Juga: Bukan Hutan, Ini Penghasil Oksigen Terbesar di Bumi
kemudian terlontar bersinar dengan terang,menciptakan pola gas dan debu yang membentuk nebula planet. Pembentukan nebula planet seperti Nebula Helix juga memainkan peran penting dalam proses evolusi alam semesta.
Gas dan debu yang dilepaskan oleh bintang yang sekarat mengandung elemen-elemen penting. Selanjutnya digunakan untuk membentuk bintang baru, planet, dan sistem bintang lainnya. Fenomena ini menunjukkan bahwa bahkan dalam kematian, alam semesta dapat menciptakan keindahan luar biasa dan memberikan wawasan penting tentang struktur dan evolusi galaksi.
Mengapa Nebula Helix Mirip dengan Mata
Struktur yang mirip mata pada Nebula Helix disebabkan oleh beberapa faktor. Pertama, cakram gas dan debu yang terlontar dari bintang pusat membentuk struktur yang menyerupai pupil mata.
Warna dan kontras yang berbeda dalam nebula juga semakin menonjolkan bentuk tersebut, menciptakan tampilan yang semakin mirip dengan mata. Selain itu, sudut pandang kita dari Bumi memainkan peran penting dalam memperlihatkan nebula ini seolah-olah berbentuk mata, memberikan perspektif unik terhadap fenomena tersebut.
Baca Juga: Gaes ! Ada Lubang Hitam yang Lebih Besar Dibanding Matahari!
Penemuan Nebula Helix dan gambar-gambarnya yang menakjubkan memberikan wawasan yang lebih dalam tentang proses evolusi dan kematian bintang. Nebula Helix menjadi contoh menakjubkan dari keindahan alam semesta, sekaligus mengingatkan kita,bahwa alam semesta penuh dengan keajaiban yang masih banyak yang belum kita pahami
Pendapat Warganet Terkait Penemuan Nebula Helix
Di media sosial, banyak yang membagikan gambar Nebula Helix dengan komentar yang penuh kekaguman. Banyak warganet yang juga mengaitkan penemuan ini dengan berbagai teori dan mitos, menganggapnya sebagai tanda atau simbol tertentu.
Ada pula yang menunjukkan rasa ingin tahu lebih lanjut. Dengan bertanya tentang proses ilmiah di balik pembentukan nebula atau bagaimana para ilmuwan bisa mempelajari hal tersebut. Warganet tidak hanya terpesona oleh keindahannya, tetapi juga tertarik untuk memahami lebih dalam tentang alam semesta dan proses ilmiah yang terlibat dalam pembentukannya. (ir/PGN)
Baca Juga Artikel Berita Terbaru Lainnya Dari Suaragong di Google News