Pemkot Surabaya Desak Kemenkomdigi Blokir Aplikasi Koin Jagat: Akibatkan Kerusakan Fasilitas Umum
Share

SUARAGONG.COM – Terdapat sebuah fenomena “Koin Jagat” tengah hangat di warga Surabaya. Namun, Fenomena ini juga berdampak secara signifikan. Yang mana telah mengakibatkan beberapa fasilitas umum rusak dan membuat Resah sejumlah warga Kota Pahlawan. Maka dari itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya meminta Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia (Kemenkomdigi) segera memblokir aplikasi Jagat. Hal ini Menyusul keresahan warga dan kerusakan fasilitas umum (fasum) yang diakibatkan maraknya pemburu Koin Jagat.
Pemkot Surabaya : Pemburuan Koin Jagat Akibatkan Fasilitas Umum Rusak dan Warga Resah
Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, menegaskan bahwa langkah tegas harus segera diambil. “Saya meminta Kemenkomdigi untuk memblokir aplikasi ini. Fenomena ini tidak mendidik sama sekali, malah merusak fasilitas umum di Kota Pahlawan. Surat permohonan pemblokiran akan segera kami kirimkan,” ujar Eri Cahyadi, Senin (13/1/2025).
Menurut Eri, banyak video yang memperlihatkan pemburu Koin Jagat memanjat pagar rumah warga, merusak taman, dan menginjak-injak fasum demi mendapatkan koin dari aplikasi tersebut. “Ini sudah tidak bisa ditoleransi. Kerusakan semakin meluas, dan warga merasa resah. Semua video terkait telah kami kumpulkan sebagai bukti untuk pelaporan kepada pihak berwenang,” tambahnya.
Langkah Tanggap Pemkot Surabaya
Untuk mencegah kerusakan yang lebih besar, Pemkot Surabaya telah mengerahkan Satpol PP guna memperketat pengawasan dan menindak tegas pemburu koin yang terbukti merusak fasum atau properti warga. Wali Kota Eri juga menginstruksikan agar setiap pelanggaran yang terekam segera dilaporkan.
“Kami sudah menyerahkan bukti-bukti berupa video kepada kepolisian untuk proses hukum lebih lanjut. Saya juga akan melakukan pengecekan secara langsung agar tidak ada pelanggaran yang terlewat,” tegas Eri Cahyadi.
Baca Juga : Viral Koin Jagat: Pemkot Surabaya Imbau Pencari Koin Tak Rusak Fasilitas Umum
Kecaman Terhadap Penyebar Koin Jagat
Selain mengecam para pemburu koin, Wali Kota Eri juga mengkritik pihak yang menyebarkan Koin Jagat secara sembarangan. Menurutnya, jika ingin berbuat kebaikan, hal tersebut dapat disalurkan melalui lembaga sosial yang resmi dan terpercaya, seperti panti asuhan atau pondok pesantren.
“Jangan menyebar koin secara asal-asalan. Hal ini justru meresahkan dan menyebabkan kerusakan. Jika benar ingin beramal, salurkan kepada yang membutuhkan melalui lembaga yang sudah tersertifikasi,” imbuhnya.
Wali Kota Eri Cahyadi juga menyerukan kepada masyarakat untuk segera menghentikan aksi pencarian Koin Jagat yang merusak dan mengganggu ketertiban. “Saya minta hentikan pencarian koin ini di Kota Surabaya. Kami tidak akan berhenti mengejar para pelaku yang merusak ketenteraman kota,” pungkasnya.
Baca Artikel Berita Lain dari Suaragong di Google News.