Type to search

Pemerintahan Probolinggo

Wali Kota Probolinggo Kawal Proyek Preservasi Jalan Soekarno Hatta–Panglima Sudirman

Share
Preservasi Jalan Soekarno Hatta–Panglima Sudirman Probolinggo

SUARAGONG.COM – Pemerintah Kota Probolinggo melalui Dinas PUPR Perkim resmi menggelar Sosialisasi Proyek Preservasi Jalan Soekarno Hatta–Panglima Sudirman. Keputusan ini sebagai langkah awal realisasi proyek strategis senilai Rp40 miliar dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Proyek ini menjadi bentuk penghargaan dari pemerintah pusat atas prestasi Kota Probolinggo yang sukses meraih Juara 1 Nasional Lomba Kinerja Bidang Kebinamargaan 2024.

Wali Kota Probolinggo Kawal Proyek Preservasi Jalan Soekarno Hatta–Panglima Sudirman

Sosialisasi yang berlangsung di Command Center Pemkot Probolinggo tersebut dihadiri langsung oleh Wali Kota Probolinggo dr. Aminuddin, Wakil Wali Kota Ina Dwi Lestari, Pj Sekda Rey Soewigtyo, Asisten Ekonomi dan Pembangunan Aries Santoso, serta Kepala Dinas PUPR Setyorini Sayekti. Hadir pula Kepala DLH Retno Wandansari, perwakilan BBPJN Jawa Timur–Bali, Satker PPK 1.1 Provinsi Jawa Timur Aldiansyah, dan pihak kontraktor pelaksana PT Tri Jaya Cipta Makmur Lamongan.

Dikerjakan Selama 99 Hari, Jadi Urat Nadi Mobilitas Kota

Proyek preservasi jalan ini menjadi salah satu pekerjaan besar yang diharapkan mampu memperkuat infrastruktur utama Kota Probolinggo. Pelaksanaannya dimulai sejak 24 September 2025 dan ditargetkan rampung pada 31 Desember 2025, dengan total waktu kerja 99 hari kalender.

Jalan Soekarno Hatta dan Panglima Sudirman sendiri merupakan jalur vital yang menghubungkan kawasan perdagangan, perkantoran, hingga akses menuju jalan nasional. Oleh karena itu, pelaksanaannya dilakukan secara bertahap agar tidak mengganggu aktivitas ekonomi dan mobilitas warga.

Dalam paparannya, Aldiansyah dari BBPJN menjelaskan secara teknis tahapan pelaksanaan, mulai dari rekayasa lalu lintas, pengawasan mutu, hingga metode pengerjaan agar proyek berjalan aman dan efisien.

“Kami berharap Pemerintah Kota Probolinggo dapat memberikan dukungan penuh agar pelaksanaan berjalan lancar, aman, dan tidak mengganggu aktivitas ekonomi masyarakat,” ujarnya.

Wali Kota Aminuddin: Ini Bukti Kepercayaan Pemerintah Pusat

Dalam kesempatan itu, Wali Kota Probolinggo dr. Aminuddin menyampaikan rasa syukur atas kepercayaan yang diberikan oleh Kementerian PUPR. Menurutnya, proyek ini bukan sekadar pembangunan infrastruktur, tetapi juga momentum penting menuju kota yang modern dan berdaya saing.

“Ini bukan sekadar proyek infrastruktur, tetapi bentuk kepercayaan pusat terhadap kota kita. Jalan ini menjadi urat nadi mobilitas dan perekonomian. Mari kita kawal bersama agar pekerjaan ini selesai tepat waktu dan memberi manfaat besar bagi masyarakat,” ujar Wali Kota Aminuddin.

Ia menambahkan, proyek preservasi jalan ini menjadi bagian dari program “Probolinggo Bersolek”, yaitu agenda besar untuk menata wajah kota agar lebih tertib, nyaman, dan ramah bagi semua lapisan masyarakat.

“Kita ingin memperkuat citra Probolinggo sebagai kota yang terus berbenah. Tidak hanya dari sisi fisik, tapi juga dari kualitas pelayanan publik,” tambahnya.

Wali Kota Aminuddin juga menekankan pentingnya sinergi lintas instansi dan partisipasi masyarakat agar proyek berjalan efektif. Ia mengajak seluruh elemen — mulai dari instansi teknis, perusahaan layanan publik, hingga warga terdampak — untuk aktif berkoordinasi selama masa pelaksanaan.

“Kami ingin proses ini kolaboratif. Dengan komunikasi dan koordinasi yang baik, kita pastikan proyek ini berjalan lancar, tidak mengganggu aktivitas warga, dan hasilnya bisa dinikmati bersama,” tuturnya.

Ia turut meminta dukungan dari PLN, PUDAM, Satlantas, Dinas Perhubungan, DLH, provider telekomunikasi, serta camat dan masyarakat sekitar proyek. Survei teknis lapangan yang matang, kata dia, menjadi kunci untuk menghindari persoalan seperti gangguan jaringan, kemacetan, maupun kerusakan fasilitas umum. (Aye)

Tags:

You Might also Like

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

  • sultan69
  • sultan69
  • sultan69
  • sultan69
  • sultan69
  • sultan69