Probolinggo Raih Penghargaan atas Pembagian Ribuan Bendera Merah Putih
Share
SUARAGONG.COM – Pemerintah Kota Probolinggo kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional. Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) memberikan piagam penghargaan atas dukungan dan kontribusi aktif Kota Probolinggo dalam menyukseskan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih Tahun 2025.
Sukses Gerakan Pembagian Bendera, Pemkot Probolinggo Terima Penghargaan Kemendagri
Program nasional tersebut menjadi bagian dari penyemarak peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia dan bertujuan menumbuhkan semangat persatuan di seluruh lapisan masyarakat.
Penghargaan yang ditandatangani langsung Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian pada 8 September itu diserahkan kepada Wali Kota Probolinggo setelah pelaksanaan Rapat Koordinasi Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial, bertempat di Command Center, Selasa (25/11/2025). Penyerahan dilakukan oleh Kepala Badan Kesbangpol Kota Probolinggo, Son Haji, mewakili Kemendagri.
Gerakan Pengumpulan 9.619 Bendera, Wujud Sinergi ASN dan Forkopimda
Pemkot Probolinggo berhasil mengumpulkan 9.619 bendera merah putih melalui partisipasi ASN dan dukungan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Gerakan ini menjadi bukti bahwa kampanye nasionalisme tidak hanya menjadi program pemerintah pusat, tetapi juga gerakan kolektif di daerah.
Rangkaian kegiatan diawali apel bersama sebagai simbol komitmen kebangsaan, dilanjutkan pengibaran bendera serentak, serta pembagian bendera kepada masyarakat di depan Kantor Wali Kota Probolinggo. Antusiasme warga terlihat tinggi, menyambut bendera sebagai simbol kebanggaan terhadap NKRI.
Baca Juga : BPS Probolinggo Bahas Evaluasi Statistik & Penyusunan DDA 2025
Upaya Memperkuat Nasionalisme di Masyarakat
Penghargaan dari Kemendagri ini sekaligus menegaskan komitmen Kota Probolinggo dalam menjaga semangat cinta tanah air. Pembagian bendera merah putih dipandang sebagai langkah strategis untuk memperkuat identitas bangsa, terutama di kalangan generasi muda.
Kegiatan tersebut juga menjadi sarana bagi masyarakat untuk terlibat langsung dalam memperkuat persatuan, sekaligus menjaga keharmonisan sosial.
Wali Kota Aminuddin: Kebanggaan yang Harus Dilanjutkan
Wali Kota Probolinggo, dr. Aminuddin, menyampaikan rasa bangga dan apresiasi atas penghargaan tersebut. Menurutnya, gerakan pembagian bendera merupakan luapan semangat masyarakat dalam menyambut kemerdekaan, bukan sekadar kegiatan seremonial.
“Gerakan ini bagian dari rasa senang dan bahagia menyambut kemerdekaan. Waktu itu saya ikut turun langsung ke jalan untuk membagikan bendera kepada masyarakat. Insyaallah akan kami teruskan tahun depan. Terima kasih kepada semua pihak yang sudah berpartisipasi, termasuk ASN Pemkot Probolinggo,” ujarnya.
Aminuddin menegaskan bahwa partisipasi masyarakat dan ASN menunjukkan tingginya rasa nasionalisme di Kota Probolinggo. (Aye/sg)

