Malang, Suaragong – Es teh biasanya dihidangkan di berbagai tempat makan. Baik di restoran, maupun kuliner-kuliner di pinggir jalan. Salah satu makanan pendamping es teh yang sering ditemui yaitu bakso. Minum es teh selepas memakan bakso menjadi suatu kenikmatan sendiri bagi penikmatnya. Namun beberapa waktu ini, hal tersebut menjadi perbincangan di beberapa platform media sosial.
Media sosil tersebut ramai memviralkan perihal bahaya minum teh dingin setelah makan bakso. Benarkah demikian? Dilansir dari CNN Indonesia, terdapat penelitian yang menunjukkan bahwa teh memiliki dampak positif dan juga negatifnya untuk pencernaan. Seperti dalam laman The Health Site, teh dapat membantu agar sistem pencernaan dapat menjadi lebih efisien.
Dalam teh sendiri juga terkandung antioksidan, yang mana berguna untuk mencegah komplikasi dalam pencernaan. Tapi, di sisi lain juga terdapat penelitian yang menunjukkan dampak negatifnya.
Senyawa fenolik dan tanin yang ada dalam teh dapat mengganggu penyerapan zat besi. Sedangkan bakso, memiliki kandungan protein hewani dari daging sapi dan juga kaya akan zat besi.
Hal tersebutlah yang membuat beberapa orang percaya bahwa minum es teh akan berbahaya, setelah memakan bakso. Terdapat pula studi yang dipublikasikan dalam jurnal Current Developments in Nutrition pada 2017 silam. Dimana di dalamnya dikatakan bahwa tanin sendiri dapat mengurangi kandungan zat besi yang ada dalam makanan. Sehingga dampaknya yaitu, zat besi akan sulit untuk diserap.
Baca juga : Musim Kemarau Waspada Demam Berdarah Ya
Jangan panik terlebih dahulu! Kebiasaan minum es teh setelah makan tidak selalu berbahaya loh! Diketahui dari laman CNN Indonesia, minum teh dingin setelah makan akan menjadi berbahaya pada pasien yang mengalami defisiensi zat besi.
Sehingga bagi kalian yang mengalami defisiensi zat besi, alangkah baiknya untuk berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu ya! (yun/man)