Type to search

Hiburan

Tembus $723 Juta Global: Moana 2 Jadi Sekuel dengan Pendapatan Tinggi

Share
Sekuel Baru Moana 2 dari Disney tercatat sebagai Sekuel Film dengan pendapatan tertinggi tahun ini. Ft : Sekuel Baru Moana 2 dari Disney tercatat sebagai Sekuel Film dengan pendapatan tertinggi tahun ini./SC : X, Moana, Disney

SUARAGONG.COM – Sekuel Baru Moana 2 dari Disney tercatat sebagai Sekuel Film dengan pendapatan tertinggi tahun ini. Animasi besutan Disney ini meraih total pendapatan global sebesar $723 juta. Nominal tersebut terdiri dari $344 juta dari pasar domestik Amerika Serikat dan $379 juta dari pasar internasional. Dengan ini, Moana 2 menjadi Sekuel film terlaris keempat tahun ini secara global. Serta berada pada posisi kelima dalam daftar film domestik terlaris Amerika.

Sekuel Film Moana 2 Raih Pendapatan Tertinggi pada Tahun ini

Kesuksesan ini juga menempatkan Moana 2 dalam daftar 50 sekuel dengan pendapatan tertinggi sepanjang masa, menduduki peringkat ke-46. Film yang dibintangi Dwayne Johnson ini melampaui pendapatan Thor: Love and Thunder dan Spider-Man 3, meskipun masih di bawah The Lord of the Rings: The Two Towers serta sekuel lain seperti Despicable Me 4 dan Despicable Me 2.

Anggaran Minimal, Keuntungan Maksimal

Dengan anggaran produksi sekitar $150 juta, Moana 2 menjadi salah satu film paling menguntungkan tahun ini. Keuntungan Disney dari film ini diperkirakan mencapai angka sembilan digit, bersanding dengan produksi sukses lainnya seperti Inside Out 2 dan Deadpool & Wolverine.

Di box office domestik, Moana 2 juga menjadi salah satu dari 75 film terlaris sepanjang masa, mengalahkan The Hunger Games: Mockingjay – Part 1 dan Spider-Man: Homecoming. Dalam kategori film animasi digital, Moana 2 masuk 20 besar, melampaui The Incredibles dan Monsters Inc., meskipun belum mampu melewati The Secret Life of Pets atau Spider-Man: Across the Spider-Verse.

Baca Juga : Gaes !!! ‘Moana 2’ Pecahkan Rekor Thanksgiving

Persaingan Ketat di Akhir Tahun

Meskipun Moana 2 sempat mendominasi box office sejak penayangan perdana pada libur Thanksgiving. Namun posisinya kini mulai terancam. Hal ini karena bakal ada film film baru lainnya yang akan menyusul di akhir tahun 2024 dan awal tahun 2025. Film-Film seperti Mufasa: The Lion King diprediksi akan menduduki puncak box office, sementara Sonic the Hedgehog 3 dengan karakter Shadow yang diperankan Keanu Reeves kemungkinan merebut posisi kedua. Dengan persaingan ketat ini, Moana 2 diperkirakan akan turun ke posisi ketiga atau keempat, bersama Wicked. (Aye)

Baca Artikel Berita Terupdate Lainnya dari Suaragong di Google News.

Tags:

You Might also Like

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *