Type to search

Pemerintahan

Wali Kota Batu Pastikan Makanan Pasar Takjil Bersih dan Higienis

Share
Wali Kota Batu Jamin Makanan Minuman Pasar Takjil Bersih FT : Wali Kota Batu Jamin Makanan Minuman Pasar Takjil Bersih/sc : Mf

SUARAGONG.COM – Memasuki bulan suci Ramadhan Pemkot Batu gelar pasar takjil yang berada di bawah binaan Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskumperindag) Kota Batu. Wakil Wali Kota Batu, Heli Suyanto, menegaskan bahwa para pedagang di pasar takjil harus menjaga kebersihan. Serta memastikan kualitas makanan dan minuman yang dijual di pasar takjil. Tak terkecuali pedagang di pasar takjil Stadion Brantas juga harus mengikuti arahan ini.

Wali Kota Batu Jamin Makanan Minuman Pasar Takjil Bersih

“Pedagang harus menjaga kebersihan dan kualitas makanan serta minuman, karena masyarakat sekarang sudah pintar dan terakses dengan media sosial. Saya yakin pedagang bisa menjaga kualitas,” ujar Heli kepada RRI Malang, Senin (3/3/2025) kemarin.

Para pedagang yang saat ini berjualan di pasar takjil sebelumnya merupakan pedagang dari Car Free Day (CFD). Namun, karena memasuki bulan Ramadan, mereka sementara waktu beralih berjualan di pasar takjil. Tujuannya tentu untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan makanan berbuka puasa.

Baca Juga : Ngabuburit Seru Bareng Komunitas Pecinta Hewan di Probolinggo

Masyarakat Bisa Melapor

Selain itu, Heli juga mengimbau masyarakat agar tidak ragu melaporkan ke dinas terkait jika mengalami kerugian akibat bahan makanan dan minuman yang tidak layak konsumsi. Itu berlaku tidak hanya pasar takjil di Stadion Brantas saja, tetapi juga di semua tempat di wilayah batu.

Pemerintah Kota Batu berkomitmen untuk memastikan keamanan pangan bagi masyarakat selama Ramadan. Dengan adanya imbauan itu, diharapkan pasar takjil di di kota apel ini tetap menjadi tempat yang nyaman dan aman bagi pembeli serta pedagang. (mf/aye)

Baca Juga Artikel Berita Terbaru Lainnya Dari Suaragong di Google News

Tags:

You Might also Like

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *