SUARAGONG.COM –Ada kabar baru nih buat kalian yang hobi mendaki, khususnya ke Gunung Lawu. Sekarang, di puncak Hargo Dalem, tepatnya di dekat Warung Mbok Yem yang legendaris itu, ada fasilitas Wi-Fi di dalam Warung Mas Agus! Cukup bayar Rp 10.000 aja, kamu bisa langsung menikmati internet meskipun ada di ketinggian.
Baca Juga: Pendaki Gunung Slamet Dievakuasi via Bambangan
Tapi, ternyata berita ini bikin pro dan kontra di kalangan pendaki. Ada yang bilang fasilitas ini berguna banget, tapi nggak sedikit juga yang merasa ini malah merusak esensi mendaki gunung. Jadi, gimana nih menurut kalian
Sisi Positif: Berguna Buat Keamanan dan Produktivitas!
Buat tim pendukung fasilitas ini, Wi-Fi di puncak dianggap sangat membantu. Misalnya, Untuk ngabari keluarga di rumah: Biar nggak ada lagi drama “HP-nya nggak aktif, jangan-jangan kenapa-kenapa?”
Selain itu wifi juga bisa untuk kerja online di ketinggian. Bayangin, ngerjain tugas kuliah atau kerjaan kantor sambil ditemani udara segar puncak.
Kemudian yang paling penting adalah keamanan lebih terjamin. Kalau ada apa-apa, tinggal hubungi pihak basecamp tanpa harus panik cari sinyal.
Sisi Negatif: Esensi Mendaki Jadi Hilang
Nah, buat yang kontra, fasilitas ini malah bikin pendakian jadi kurang seru. Alasannya? Hilangnya momen ngobrol seru: Mendaki tanpa sinyal itu bikin lebih akrab sama teman seperjalanan atau kenalan baru. Kalau ada Wi-Fi, orang jadi sibuk sama HP masing-masing.
Nah, Kalau Kamu Tim Mana?
Fasilitas Wi-Fi di puncak ini memang inovasi yang cukup unik. Ada sisi positif, ada juga yang bikin kita mikir dua kali. Tapi semuanya balik lagi ke tujuan masing-masing saat mendaki: mau menikmati alam sepenuhnya atau tetap terkoneksi di mana pun.
Jadi, gimana nih menurut kamu? Apakah Wi-Fi di puncak gunung ini ide brilian atau malah bikin hilang vibes mendaki? (duh/PGN)
Baca Juga Artikel Berita Terbaru Lainnya Dari Suaragong di Google News