Gaes !!! Bawaslu Jember Awasi Pengiriman Surat Suara Pemilihan Gubernur Jawa Timur ke Gudang KPU
Share

Suaragong.com – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Jember melakukan pengawasan ketat terhadap pengiriman surat suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur dari PT. Temprina Media Grafika di Semarang menuju Gudang Logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jember. Langkah ini diambil untuk memastikan keamanan dan ketepatan distribusi surat suara hingga sampai di tempat tujuan.
Baca Juga : Gaes !!! Bawaslu Jember dan Jurnalis: Sinergi Awasi Pemilu
Tanggapan Ketua Bawaslu Jember Pengawasan Surat Suara
Sanda Aditya Pradana, Ketua Bawaslu Kabupaten Jember. Ia mengungkapkan bahwa sebanyak 1.003 kardus yang masing-masing berisi 2.000 surat suara telah siap dikirim untuk Pemilu Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2024.
“Dua juta surat untuk harapan rakyat Jatim siap dikirim ke Jember,” ungkap Sanda.
Pengawasan ini merupakan upaya Bawaslu dalam menjalankan tugasnya. Tugas Bawaslu berdasarkan Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 12 Tahun 2024 serta Peraturan Bawaslu Nomor 1 Tahun 2018. Regulasi tersebut mengamanatkan Bawaslu untuk mengawasi perencanaan, pengadaan, hingga pendistribusian perlengkapan pemungutan suara guna menjamin transparansi dan kelancaran distribusi logistik pemilu hingga tingkat TPS.
Kegiatan pengawasan ini diharapkan dapat menjaga integritas pelaksanaan pemilihan di Jember serta memastikan logistik pemilu tiba dalam kondisi baik dan tepat waktu.
Baca Juga : Gaes !!! Bawaslu Jember Lakukan Pengawasan Proses Produksi Surat Suara Pilbup Jember 2024
Jangan Lupa ikuti terus Informasi, Berita artikel paling Update dan Trending Di Media Suaragong !!!. Jangan lupa untuk ikuti Akun Sosial Media Suaragong agar tidak ketinggalan di : Instagram, Facebook, dan X (Twitter). (Fz/Sg).