Suaragong.com – Smartphone flagship iQoo 13 resmi meluncur di Indonesia pada Kamis, 28 November 2024. Ponsel terbaru dari sub-merek Vivo ini sebelumnya sudah dirilis di China pada Oktober 2024 lalu, dan kini hadir sebagai suksesor dari iQoo 12 yang dirilis tahun lalu. Sebagai penerus, iQoo 13 membawa sejumlah peningkatan signifikan, terutama pada sektor chipset.
Spesifikasi iQoo 13
Ditenagai dengan chipset Snapdragon 8 Elite, iQoo 13 menjadi smartphone pertama di Indonesia yang menggunakan chip mobile terbaru dan tercepat. Snapdragon 8 Elite menawarkan kinerja yang lebih cepat, dengan peningkatan 45 persen dalam pemrosesan. 44 persen lebih hemat daya dibandingkan dengan Snapdragon 8 Gen 3 yang ada pada iQoo 12. Chip ini juga dipadukan dengan chip Supercomputing Q2, yang dirancang khusus untuk meningkatkan kualitas grafis, memberikan pengalaman gaming yang lebih lancar dengan resolusi setara 2K.
Selain itu, iQoo 13 dilengkapi dengan sistem pendingin 7K Ultra VC yang lebih luas, dengan ruang pendingin seluas 7.000 milimeter persegi, meningkatkan kapasitas pendinginan hingga 17 persen dibandingkan model sebelumnya.
Pada sektor desain, iQoo 13 hadir dengan layar AMOLED LTPO 2.0 berukuran 6,82 inci, lebih besar dari iQoo 12. Layar ini memiliki resolusi 3.200 x 1.440 piksel. Kecerahan puncak hingga 1.800 nits, serta refresh rate variabel 1 Hz hingga 144 Hz. Ponsel ini juga dilengkapi dengan cincin RGB di bagian belakang yang menyala dengan berbagai efek cahaya sesuai dengan notifikasi atau musik yang diputar.
iQoo 13 juga memiliki peningkatan pada sektor kamera dengan konfigurasi tiga kamera belakang, masing-masing beresolusi 50 MP untuk kamera utama, telefoto, dan ultra-wide. Kamera depannya kini memiliki resolusi 32 MP, lebih tinggi dibandingkan iQoo 12.
Smartphone ini hadir dengan dua pilihan varian RAM dan penyimpanan, yaitu 12 GB/256 GB yang dibanderol dengan harga Rp 9.999.000. Versi 16 GB/512 GB seharga Rp 11.999.000. IQoo 13 kini sudah bisa dipesan secara online untuk model 12 GB. Model 16 GB tersedia baik secara offline maupun online di toko resmi iQoo dan marketplace rekanan di Indonesia.
Baca Juga : Gaes !!! Snapdragon Elite: Chipset Andalan yang Mempotensikan Performa Smartphone
Jangan Lupa ikuti terus Informasi, Berita artikel paling Update dan Trending Di Media Suaragong !!!. Jangan lupa untuk ikuti Akun Sosial Media Suaragong agar tidak ketinggalan di : Instagram, Facebook, dan X (Twitter). (Fz/Sg).