Type to search

Malang

Penutupan Jalur Klemuk Kota Batu Demi Keselamatan Pengendara

Share
penutupan Jalur Klemuk Batu

BATU, SUARAGONG.COM – Penutupan Jalur Klemuk Batu resmi diberlakukan Pemerintah Kota Batu dari dua arah hingga 31 Januari 2026. Langkah ini diambil sebagai respons cepat atas tingginya risiko kecelakaan lalu lintas di jalur tersebut. Keputusan ini disampaikan langsung oleh Wali Kota Batu, Nurochman, usai melakukan peninjauan lapangan di kawasan Klemuk, Kelurahan Songgokerto, Kota Batu, Senin (29/12/2025). Intinya satu keselamatan warga harus jadi prioritas utama.

Penutupan Jalur Klemuk Batu Demi Keselamatan Bersama

Menurut Nurochman, kebijakan ini sifatnya sementara tapi sangat mendesak. Penutupan diberlakukan untuk kendaraan roda empat dan kendaraan bertonase besar dari dua arah. Sementara itu, kendaraan roda dua masih diperbolehkan melintas dari sisi bawah menuju ke atas.

“Sisi bawah menuju ke atas hanya boleh dilintasi kendaraan roda dua,” kata Nurochman saat meninjau titik bawah Jalur Klemuk.

Ia menegaskan, Pemkot Batu nggak mau nunggu kejadian besar dulu baru bertindak. Jalur Klemuk dinilai punya tingkat risiko tinggi, jadi perlu penanganan cepat sebelum ada korban.

Baca juga: Apel Hari Relawan PMI, Wali Kota Batu Tekankan Solidaritas Kemanusiaan

Google Maps Ikut Diatur, Biar Nggak Nyasar

Biar kebijakan penutupan Jalur Klemuk Batu ini berjalan efektif, Pemkot Batu juga menggandeng pengelola aplikasi navigasi digital. Google Maps sudah dinotifikasi supaya tidak lagi mengarahkan pengguna melewati Jalur Klemuk selama masa penutupan. Selain itu, papan imbauan dan rambu lalu lintas juga dipasang di beberapa titik agar pengendara nggak salah jalur dan tetap aman.

Baca juga: Pembangunan Koperasi Desa Mojorejo Dikebut Pemkot Batu

Jalur Rem Blong Diperkuat Antisipasi Risiko

Nggak cuma soal penutupan, Wali Kota Nurochman juga menginstruksikan Dinas Pekerjaan Umum Kota Batu untuk memperkuat jalur darurat rem blong di kedua sisi Jalur Klemuk. Material seperti pasir dan sekam disiapkan agar jalur tersebut bisa berfungsi maksimal sebagai pengaman terakhir saat jalur nanti diaktifkan kembali.

Baca juga: RKA 2026 Wali Kota Batu Tekankan Layanan Air Bersih dan Perlindungan Mata Air

Evaluasi Menyeluruh Sebelum Jalur Dibuka Lagi

Untuk jangka panjang, Pemkot Batu bakal berkoordinasi dengan Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Timur dan Kementerian Kehutanan. Fokusnya adalah kajian teknis lanjutan, mulai dari evaluasi geometrik jalan sampai rencana pelebaran jalur.

Evaluasi menyeluruh ini bakal jadi penentu kebijakan lanjutan sebelum masa penutupan berakhir di akhir Januari 2026. Harapannya, saat Jalur Klemuk kembali dibuka, tingkat keamanannya sudah jauh lebih baik buat semua pengguna jalan. (mf/dny)

Tags:

You Might also Like