Type to search

Ekonomi

Rupiah Tembus Rp20.000? Santai Dulu Cuy, Ini Faktanya

Share
Rupiah Tembus Rp20.000? Santai Dulu Cuy, Ini Faktanya

SUARAGONG.COM – Timeline rame, grup WhatsApp panas, judul-judul clickbait beterbangan: “Rupiah Mau tembus Rp20.000!” Tenang dulu, kawan. Tarik napas. Kita bedah datanya pelan-pelan, pakai logika, bukan pakai panik. Nilai tukar rupiah memang melemah tipis terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Mengutip Bloomberg, Kamis (15/1/2026) pukul 12.00 WIB, rupiah berada di level Rp16.880 per dolar AS, turun 0,09 persen. Sehari sebelumnya, Rabu (14/1), rupiah justru sempat menguat di Rp16.865.

“Rupiah Tembus Rp20.000?” Santai Dulu Cuy, Ini Faktanya Biar Nggak Auto Lemas

Artinya apa? Ini fluktuasi harian, bukan tanda kiamat ekonomi. Pengamat mata uang Ibrahim Assuaibi menjelaskan, pergerakan rupiah saat ini lebih dipengaruhi oleh data ekonomi Amerika Serikat, khususnya inflasi. Data Indeks Harga Konsumen (CPI) AS terbaru tercatat di bawah ekspektasi pasar. CPI inti naik 0,2 persen secara bulanan dan 2,6 persen tahunan.

Meski ada sedikit penguatan tipis di beberapa waktu tertentu, sentimen pasar masih membuat nilai tukar bergerak fluktuatif—bumi bukan akhir dunia

Efeknya? Pasar mulai berspekulasi soal pemangkasan suku bunga The Fed.

“Pasar sekarang memperkirakan sekitar dua kali penurunan suku bunga pada 2026,” kata Ibrahim.

Prediksi Hari ini Masih di Zona Aman

Untuk hari ini, rupiah diproyeksikan bergerak naik-turun tapi masih di zona aman, dengan rentang Rp16.860–Rp16.890 per dolar AS. Jauh? Iya. Chaos? Belum.

Di Asia, rupiah juga nggak sendirian. Won Korea Selatan justru melemah paling dalam hingga 0,57 persen. Baht Thailand, yen Jepang, hingga peso Filipina juga ikut terkoreksi. Sementara yuan China dan ringgit Malaysia justru menguat tipis.

Narasi “Rupiah ke Rp20.000” itu lebih cocok jadi konten FYP ketimbang analisis serius. Waspada boleh, panik jangan. Ekonomi itu soal ritme, bukan drama satu episode. Jadi ya, lemas dikit boleh, tapi jangan langsung nyerah. Rupiah lagi ngos-ngosan, bukan tumbang. (Aye/sg)

Tags:

You Might also Like