Kedungkandang, Suaragong – Nasib Naas menimpa seorang Ibu di Kedungkandang. Pasalnya Seorang Ibu tersebut telah disekap oleh anak kandungnya sendiri berinisial SN usia 25 Tahun. Korban Ibu berinisial AD usia 50 tahun tersebut telah berhasil diselamatkan segera oleh Pihak Polsek Kedung Kandang Polresta Malang Kota.
Berdasar Laman Publikasi Humas Polri, Dijelaskan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Kedungkandang Polresta Malang Kota bahwa Kasus ini berawal dari laporan masuk dari warga sekitar yang menyatakan adanya penyekapan oelh seorang anak kepada ibu kandungnya sendiri. Diketahui keduanya tinggal bersama dan berlokasi di Perum City View 2 Kedung Kandang. Dari Laporan tersebut Pihak Kepolisian secepatnya turun tangan ke Tempat Korban.
“Berdasarkan informasi dari warga, ibu AD diketahui mulai bulan Januari 2024 mengalami sakit kanker payudara dan disekap oleh SN, anak kandungnya sendiri,” jelas Aiptu Heru, pada hari Jumat, (03/04) kemarin.
Sesampainya dilokasi kejadian, Korban atau AD ditemukan dalam keadaan lemah tak berdaya. Korban Ibu AD segera di evakuasi dan dilarikan ke rumah sakit Saiful Anwar untuk mendapatkan bantuan medis dengan tepat. Selain itu, Pihak kepolisian juga terus mencari petunjuk dibalik peristiwa ini
“Saat ini, SN masih dalam pemeriksaan untuk mengetahui motif di balik penyekapan ibunya,” kata Aiptu Heru.
Sampai saat ini, belum dipastikan apa yang menjadi motif anak tersebut kepada ibu kandungnya sendiri, namun pihak kepolisian akan masuk lebnih dalam kepada kasus tersebut. (Aye/sg)
Comments 1