SUARAGONG.COM – Pertandingan Baru MotoGP di tahun 2025 ini seharusnya juga disambut dengan livery Motor Baru. Pertamina Enduro VR46 Racing Team resmi memamerkan livery motor MotoGP 2025 barunya di peluncuran Jakarta, Sabtu (25/1/2025). Lima dari 11 tim MotoGP telah mengadakan acara serupa, dan VR46 hadir dengan skema warna kuning-putih neon yang mejadi ciri khas mereka sendiri. Livery dengan warna ini merupakan evolusi dari desain musim sebelumnya.
Livery Motor Baru Pertamina Enduro VR46 yang Tak banyak Berubah Namu Evolusi?
Tim milik pembalap legenda MotoGP, Valentino Rossi, ini menampilkan dua pembalap mereka, Fabio di Giannantonio dan rekrutan baru Franco Morbidelli. Mereka langsung dikirim ke Indonesia untuk menghadiri peluncuran tersebut. Acara ini juga menunjukkan pengaruh MotoGP yang semakin besar di Asia Tenggara, salah satunya di tanah air.
MotoGP musim 2025 menandai peningkatan hubungan VR46 dengan Ducati. Tim ini akan menjadi tim satelit utama bagi Ducati. Di mana setelah Pramac memutuskan bergabung dengan Yamaha. Fabio di Giannantonio akan menjadi salah satu pembalap yang istimewa disini, yang akan mengendarai motor Ducati GP25 spesifikasi pabrik. Kecepatan dan konsistensinya pada musim lalu membuat Ducati terkesima sampai memberinya kesempatan langka ini.
Namun, rekan setimnya, Franco Morbidelli, akan tetap menggunakan motor GP24. Meski begitu, kepindahannya ke VR46 menjadi sebuah boom emosional dengan mentor sekaligus teman dekatnya, Valentino Rossi, yang memilihnya untuk menggantikan Marco Bezzecchi yang bergabung dengan Aprilia.
Baca Juga : Gaes !!! 5 Desa Wisata di Lombok yang Wajib Dikunjungi, Sambil Menikmati MotoGP Mandalika
Potensi dan Harapan di Musim Baru
Di musim lalu, VR46 berhasil mengamankan posisi kelima dalam kejuaraan tim, mengungguli tim-tim pabrikan seperti KTM, Yamaha, dan Honda. Fabio di Giannantonio menutup musim di peringkat ke-10, meski sempat absen di dua seri terakhir akibat operasi bahu. Sementara itu, Franco Morbidelli finis di posisi kesembilan, performa terbaiknya sejak 2020, meski termasuk paling rendah di antara pengguna GP24.
Keikutsertaan VR46 di Sirkuit Mandalika pekan depan menjadi langkah awal untuk menyesuaikan diri dengan cuaca panas Asia Tenggara sebelum menjalani tes pramusim resmi di Malaysia pada November. Dengan dukungan teknis Ducati dan performa pembalap yang menjanjikan, VR46 berharap bisa tampil lebih kompetitif di musim 2025. (aye)
Baca Juga Artikel Berita Terupdate Lainnya dari Suaragong di Google News